
Bola.net - - Klub Serie A, AC Milan dikabarkan menaruh minat terhadap pemain muda Celtic, Moussa Dembele. Rossonerri kabarnya sudah mengirim pemandu bakatnya untuk menyaksikan sang pemuda beraksi.
Nama Dembele sendiri sejatinya sudah menjadi incaran klub-klub top Eropa dalam dua tahun terakhir. Di usianya yang masih 21 tahun, ia menunjukan performa yang mengesankan saat membela tim asal Skotlandia Glasgow Celtic.
Dembele sendiri membuktikan kualitasnya saat mencetak gol ke gawang PSG pada tengah pekan lalu. Namun ia tidak kuasa menjaga timnya terhindar dari kekalahan saat Les Parisien menghajar mereka dengan skor 7-1.
Moussa Dembele
Aksi cemerlang Dembele sendiri kabarnya tidak lepas dari pantauan AC Milan. Menurut laporan yang dilansir Scottish Sun, kubu Rossonerri aktif memata-matai perkembangan mantan pemain Fulham itu di Celtic.
Menurut laporan tersebut, Milan mengutus pemandu bakat mereka untuk mengawasi aksi Dembele bersama Celtic. Para pemandu bakat tersebut dikabarkan terkesima dengan aksi Dembele kendati timnya dipermak oleh PSG.
Dembele sendiri musim ini sudah mencetak 7 gol dan 3 assist bagi Celtic sejauh ini. Ia dipercaya bisa ditebus dengan mahar transfer sebesar 20 Juta Pounds.
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 13:42Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
-
Liga Italia 21 Januari 2026 13:29Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
-
Liga Spanyol 21 Januari 2026 11:07Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
LATEST UPDATE
-
Voli 21 Januari 2026 20:45 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 20:38 -
Liga Champions 21 Januari 2026 20:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 20:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 20:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 20:00
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479983/original/030014600_1769002457-Ratusan_Kontainer_Limbah_B3_Menumpuk_di_Batam.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479971/original/038425800_1769001303-137248.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4958949/original/054567300_1727919991-IMG-20241002-WA0132.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479957/original/032059100_1768999415-1000018668.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476549/original/066831900_1768790747-1.jpg)

