
Bola.net - Juara Liga Champions tujuh kali, AC Milan, dikabarkan telah memasuki neogiasi tahap lanjut dengan bek milik Glasgow Celtic, Kristoffer Ajer.
Ia adalah defender asal Norwegia. Ajer sudah membela Celtic sejak tahun 2016.
Ajer sempat dipinjamkan ke Kilmarnock. Namun setelah itu di Celtic, ia dipercaya untuk mengisi pos bek tengah secara reguler oleh Brendan Rodgers.
Performa apiknya membuatnya diberi kontrak baru pada 2018 kemarin. Kontrak tersebut akan membuatnya bertahan di Celtic hingga tahun 2022.
Tak Perpanjang Kontrak
Kristoffer Ajer sudah berpisah dengan Brendan Rodgers sejak awal 2019 kemarin. Dan tak lama setelah itu pemain berusia 21 tahun tersebut memutuskan untuk hengkang juga dari Celtic.
Terlebih ada kabar bahwa beberapa klub besar mengincarnya. Hal ini diungkapkan oleh agen Ajer, Tore Pedersen.
"Ia tidak akan memperbarui kontraknya dengan Celtic, yang berarti ia akan meninggalkan Glasgow musim panas ini," kata agen Tore Pedersen kepada NTB.
"Saya tidak ingin menyebutkan nama, tetapi ada beberapa klub yang sangat besar yang tertarik pada Ajer, termasuk beberapa yang telah melacaknya untuk sementara waktu," klaimnya.
Ketertarikan AC Milan
Salah satu klub yang disebut mengincar Kristoffer Ajer adalah AC Milan. Kini Rossoneri disebut telah berada dalam tahap lanjut negoisasi dengan sang defender.
Kabar ini dilansir jurnalis Nicolo Schira, via Football Italia. Ia mengklaim CEO Milan Ivan Gazidis adalah sosok yang bertugas untuk menggelar negosiasi dengan pihak Ajer.
Milan juga disebut berada di posisi terdepan dalam perburuan bek jangkung tersebut. Namun ada kemungkinan Rossoneri akan bisa menariknya ke San Siro dengan mudah.
Sebab kabarnya Leicester City ingin memakai jasanya. Klub itu ditangani oleh eks pelatih Kristoffer Ajer di Celtic, Brendan Rodgers.
(football italia)
Kabar AC Milan Lainnya:
- Maaf Milan, Luka Jovic Inginkan Kesempatan Kedua di Real Madrid
- Kilas Balik Ballon d'Or 2004: Andriy Shevchenko
- Memphis Depay Segera Tinggalkan Lyon, Menuju ke AC Milan?
- Yang Pertama dari 142 Gol Christian Vieri di Serie A
- Ketika Legenda AC Milan Akui Virgil van Dijk Sebagai Bek Terbaik Dunia
- Hasil Tes Covid-19 AC Milan: 100% Negatif
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 20 Oktober 2025 16:52
Dua Gol Leao Bikin Milan Melesat, Modric Punya Harapan Khusus untuk Sang Bintang
-
Liga Italia 20 Oktober 2025 12:34
LATEST UPDATE
-
Bulu Tangkis 21 Oktober 2025 14:13
-
Tim Nasional 21 Oktober 2025 14:12
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 13:29
-
Tenis 21 Oktober 2025 13:13
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 13:10
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 12:52
MOST VIEWED
- Como 2-0 Juventus: Ketegangan Antara Tudor dan Fabregas Berlanjut
- Saat Kesabaran Stefano Pioli Habis: Kalian Nonton Pertandingannya atau Cuma Lihat Hasil?!
- Como 2-0 Juventus: Ketika Keputusan Tudor Menimbulkan Tanda Tanya Besar
- Luka Modric Punya Rencana Emosional Usai Kontraknya di AC Milan Habis: Siap Pulang ke Real Madrid!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...