
Bola.net - - Raksasa Serie A yang tengah tertidur AC Milan dikabarkan sudah mengadakan komunikasi dengan Chelsea perihal niatannya untuk memboyong tiga pemain sekaligus dari Stamford Bridge pada Januari 2019 mendatang.
Dalam dua musim terakhir, Milan sudah mendapat cukup banyak suntikan amunisi berkualitas. Di antaranya Pepe Reina, Mateo Musacchio, Franck Kessie hingga Gonzalo Higuain.
Namun demikian performa Milan tampaknya masih kurang greget. Mereka tak bisa tampil konsisten di bawah asuhan Gennaro Gattuso.
Sekarang ini Milan ada di posisi lima klasemen sementara Serie A. Mereka mengoleksi 22 poin dari 13 pertandingan.
Pemain Incaran
Milan pun akhirnya dikabarkan berusaha mencari tambahan amunisi baru. Apalagi sekarang ada sejumlah pemain yang cedera dan ada yang tampil kurang maksimal.
Sejumlah nama kemudian sempat dikait-kaitkan dengan Rossoneri. Di antaranya adalah tiga penggawa chelsea, Cesc Fabregas, Gary Cahill dan Andreas Christensen.
Ketiga pemain itu sendiri semuanya musim ini lebih akrab di bangku cadangan. Hal tersebut tak lepas dari pergantian taktik yang diusung oleh Maurizio Sarri.
Prioritas
Menurut Radio Rossonera, pihak Milan sekarang sudah menghubungi Chelsea terkait niatannya memboyong ketiga pemain tersebut. Pihak Rossoneri mengutus sporting directornya yakni Leonardo untuk bernegosiasi dengan The Blues.
Namun media asal Italia itu menambahkan, tak semuanya benar-benar bisa diharapkan bisa diboyong ke San Siro. Sebab prioritas utamanya adalah memboyong Fabregas.
Milan baru akan memboyong Cahill dan Christensen sekaligus, apabila negosiasinya tidak terlalu rumit. Namun dari ketiganya, Cahill mungkin bisa diboyong dengan lebih mudah karena kontraknya akan berakhir pada Juni 2019 mendatang.
Berita Video
Berita video nazar beberapa Jakmania bila Persija Jakarta menjadi juara Gojek Liga 1 2018 bersama Bukalapak.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 08:53
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 21-23 Oktober 2025
-
Liga Italia 20 Oktober 2025 16:52
Dua Gol Leao Bikin Milan Melesat, Modric Punya Harapan Khusus untuk Sang Bintang
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 15:31
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 15:29
-
News 21 Oktober 2025 15:05
-
News 21 Oktober 2025 15:02
-
Bulu Tangkis 21 Oktober 2025 14:45
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 14:39
MOST VIEWED
- Como 2-0 Juventus: Ketegangan Antara Tudor dan Fabregas Berlanjut
- Saat Kesabaran Stefano Pioli Habis: Kalian Nonton Pertandingannya atau Cuma Lihat Hasil?!
- Como 2-0 Juventus: Ketika Keputusan Tudor Menimbulkan Tanda Tanya Besar
- Luka Modric Punya Rencana Emosional Usai Kontraknya di AC Milan Habis: Siap Pulang ke Real Madrid!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...