
Bola.net - - Sporting director Juventus Fabio Paratici menyebut perekrutan pemain di era Antonio Conte sedikit lebih mudah ketimbang di era Massimiliano Allegri.
Paratici sudah lama berada di Juventus. Ia sebelumnya menjadi salah satu bawahan sporting director Bianconeri sebelumnya, Giuseppe Marotta.
Ia juga berperan membantu Juve mendatangkan banyak pemain ke Turin. Salah satunya adalah Carlos Tevez. Kini, Marotta sudah pindah ke Inter Milan dan itu artinya Paratici harus bekerja sendiri.
Beda Conte dan Allegri
Ia juga bekerja sama dengan dua pelatih yang berbeda. Yang pertama dengan Conte dan kemudian dengan Allegri.
Paratici menyebut keduanya memiliki selera pemain yang cukup berbeda karena taktik mereka juga beda. Namun di antara keduanya, ia menyebut mencari pemain incaran Conte lebih mudah ketimbang mencari pemain incaran Allegri.
“Conte dan Allegri? Pasar transfer dengan Conte lebih mengarah ke fungsi pemain sehubungan dengan apa yang ia inginkan," ucapnya pada Sky.
“Itu hal yang sah, memang itu membuat pekerjaan mereka yang mencari pemain lebih mudah," sambungnya. “Conte memiliki gaya permainan dan, cukup tepat, kami harus menemukan pemain yang cocok dengan sistemnya."
“Allegri, dalam arti itu, lebih fleksibel. Ia tidak memiliki satu sistem, ia lebih terbuka dan memiliki lebih banyak solusi. Jadi target transfer sedikit lebih diperluas,” terangnya.
Tidak Terobsesi
Juve sudah memenangkan Scudetto tujuh kali beruntun. Mereka saat ini menguasai kompetisi domestik.
Akan tetapi mereka selalu gagal saat berusaha untuk bisa memenangkan trofi di level Eropa. Dua kali mereka melaju ke final tahun 2015 dan 2017, namun dua kali pula mereka dikalahkan.
Paratici pun menegaskan saat ini Juve memiliki ambisi besar untuk bisa merebut trofi Liga Champions. Namun bukan berarti saat ini mereka terobsesi dengan hal tersebut.
"Ini ambisi kita, tetapi ini bukan sebuah obsesi," tutupnya.
Berita Video
Berita video rumor Jose Mourinho dipecat Manchester United karena ada pemain kunci di tim yang menghubungi executive vice-chairman klub, Ed Woodward.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 24 Januari 2026 03:47Peringatan Capello: 2 Laga Ini Bisa Tentukan Nasib Scudetto Milan
-
Liga Italia 24 Januari 2026 01:19Capello Buka Alasan Allegri Ogah Bahas Scudetto Meski AC Milan Tampil Solid
-
Liga Italia 23 Januari 2026 23:29 -
Liga Italia 23 Januari 2026 23:08 -
Liga Italia 23 Januari 2026 19:45Live Streaming Inter vs Pisa - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 24 Januari 2026 05:45 -
Liga Inggris 24 Januari 2026 04:15 -
Liga Italia 24 Januari 2026 03:47 -
Tim Nasional 24 Januari 2026 02:31 -
Liga Italia 24 Januari 2026 01:19 -
Liga Italia 23 Januari 2026 23:29
MOST VIEWED
- AC Milan Cari Pesaing Saelemaekers, Nama Eks Bek Arsenal Ini Muncul ke Permukaan
- Direktur Juventus Mendarat di Istanbul untuk Negosiasi Transfer Striker Fenerbahce
- Momen Langka di AC Milan: Sang Bos Gerry Cardinale Muncul Lagi Sejak September 2024 Silam
- Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...














:strip_icc()/kly-media-production/medias/5481050/original/073182400_1769075263-Gubernur_Jawa_Barat_Dedi_Mulyadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5482441/original/024948900_1769210307-1001544126.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5482440/original/041593200_1769209602-154379.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5482439/original/097662000_1769208475-IMG-20260124-WA0005.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5482423/original/007306000_1769187020-1000017452.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5481427/original/032187300_1769130251-WhatsApp_Image_2026-01-23_at_08.01.58.jpeg)

