
Bola.net - - Agen pemain Mino Raiola, yang mewakili kiper AC Milan, Gianluigi Donnarumma, belum lama ini mengatakan bahwa kliennya amat layak disebut sebagai Diego Maradona dan Pele-nya penjaga gawang. Ia juga tak membantah kemungkinan sang pemain untuk hengkang dari San Siro.
Raiola, yang juga menangani tim seperti Zlatan Ibrahimovic dan Paul Pogba, lantas memuji sang kiper dengan membandingkannya dengan karya seni milik seniman patung Amedeo Modigliani.
"Saya sudah katakan beberapa kali, anak ini seperti hasil karya Modigliani. Dia seperti Maradona dan Pele-nya penjaga gawang," tutur Raiola di Corriere della Sera.
Baru berusia 17 tahun, Donnarumma dianggap sebagai salah satu kiper paling potensial di Italia, dan Juventus disebut ingin merekrutnya sebagai penerus Gianluigi Buffon.
Raiola, yang musim panas lalu mendapat komisi 27 juta euro dari transfer Pogba ke Manchester United, mengatakan bahwa ia tidak ingin membantah kemungkinan sang kiper untuk hengkang dari Milan.
"Saya tidak ingin menutup kemungkinan apapun mengenai masa depannya, atau menutup kans dia menjadi presiden Italia sekalipun, bayangkan apa pendapat saya mengenai kemungkinan Donnarumma meninggalkan Milan," lanjutnya.
"Dia memiliki pasar yang tak terbatas, global, universal. Saya tidak pernah mencoret kemungkinan apapun."
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 09:15Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
-
Liga Champions 21 Januari 2026 08:19Memuji Duo Gabriel Jesus - Viktor Gyokeres, Mengklaim Arsenal Sudah Naik Level
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 09:29 -
Liga Champions 21 Januari 2026 09:15 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 09:15 -
Liga Champions 21 Januari 2026 09:09 -
Liga Champions 21 Januari 2026 09:02 -
Liga Champions 21 Januari 2026 08:58
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478700/original/061728400_1768912854-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_19.21.38.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478812/original/086450500_1768927581-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5383964/original/082146600_1760706112-Mensesneg_Prasetyo_Hadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478881/original/082736200_1768958519-PHOTO-2026-01-20-18-28-27.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478870/original/037289600_1768956979-1000521273.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5478868/original/049824700_1768956658-momen-unik-saat-presiden-prabowo-bertemu-pm-starmer-di-london-0a9cf1.jpg)

