
Bola.net - Raksasa Serie A Juventus dilaporkan mengincar bek Manchester United yakni Viktor Lindelof untuk memperkokoh lini pertahanannya.
Juventus sudah memperkuat timnya pada musim panas 2024 kemarin. Mereka mendatangkan sejumlah pemain di area lini tengah dan belakang.
Penampilan Juventus lumayan solid di bawah asuhan pelatih barunya yakni Thiago Motta. Sejauh ini mereka mengemas 24 poin dari 12 pertandingan.
Juve memang ada di peringkat enam klasemen sementara Liga Italia 2024/2025. Namun lini pertahanan mereka jadi yang paling kokoh di antara semua tim Serie A lainnya.
Juventus Kekurangan Stok Bek

Sejauh ini Juventus baru kebobolan tujuh kali di Serie A 2024/2025. Sebagai pembanding, sang pemuncak klasemen yakni Napoli sejauh ini telah kebobolan sembilan gol.
Namun kini Juventus sedang pusing. Pasalnya mereka ditinggal Bremer absen lama karena cedera parah.
Sekarang Juve bakal makin pusing. Pasalnya satu lagi bek mereka yakni Juan Cabal juga mengalami cedera.
Ia disebut mengalami cedera ligamen lutut yang parah saat membela Timnas Kolombia. Cabal diklaim berpotensi absen sampai akhir musim.
Juventus Incar Lindelof

Juventus pun kini dilaporkan mulai ambil ancang-ancang untuk beli bek baru pada Januari 2025 nanti. Sejumlah pemain telah masuk dalam bidikan Si Nyonya Tua.
Salah satunya adalah bek Manchester United, Viktor Lindelof. Rumor ini dilaporkan oleh Tuttosport.
Laporan itu mengklaim bahwa MU bahkan sudah menawarkan Lindelof pada Juventus. Bagusnya bagi Bianconeri, kontrak bek 31 tahun tersebut bakal berakhir pada musim panas 2025 nanti.
Jadi ia bisa direkrut dengan harga murah. Apalagi Lindelof sendiri di skuad Man United sekarang cuma jadi pemain pelapis saja.
Jadwal Juventus Berikutnya

Kompetisi: Serie A
Pertandingan: AC Milan vs Juventus
Stadion: San Siro
Hari: Minggu, 24 November 2024
Kickoff: 00.00 WIB
Klasemen Serie A
(Tuttosport)
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 30 Januari 2026 09:27 -
Voli 30 Januari 2026 09:26 -
Voli 30 Januari 2026 09:26 -
Voli 30 Januari 2026 09:23 -
Bulu Tangkis 30 Januari 2026 09:20 -
Liga Inggris 30 Januari 2026 09:16
BERITA LAINNYA
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan...
- 5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke...
- 5 Klub Potensial untuk Xabi Alonso Setelah Pergi d...
- 5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane...
- 5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey A...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...






:strip_icc()/kly-media-production/medias/3356531/original/022216000_1611299595-20210122-IHSG-8.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3356525/original/071853900_1611299590-20210122-IHSG-2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5488155/original/007442200_1769736510-kapolres_sleman.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5368322/original/021663600_1759373110-WhatsApp_Image_2025-10-02_at_09.36.17__1_.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5486906/original/085329000_1769641130-Menu_MBG_berjamur.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5459080/original/096710300_1767153029-emery.jpg)

