
Bola.net - - Usia Franck Ribery memang sudah tidak lagi muda, tapi dia mengaku masih belum ingin pensiun. Ribery masih punya motivasi yang tinggi untuk terus bermain hingga beberapa musim ke depan di Bayern Munchen.
Saat ini, Ribery sudah berusia 34 tahun. Tentu saja bukan usia yang muda bagi seorang pemain. Apalagi, di Bayern ada banyak pemain muda yang kondisi fisiknya lebih baik dibanding dengan Ribery. Tapi, ia tidak mau menyerah.
Ribery menegaskan bahwa ia siap untuk terus bersaing. Pemain yang pindah ke Bayern pada tahun 2007 dari klub Marseille ini mengaku masih punya motivasi yang tinggi. Ribery masih termotivasi untuk bisa memberikan gelar Liga Champions untuk Bayern.
"Saya ingin memenangkan Liga Champions sekali lagi, itulah yang saat ini menjadi impian besar saya," ucap Ribery kepada media asal Jerman, Bild.
"Liga Champions masih memacu adrenalin saya dan itu akan terus membuat saya termotivasi," tandas Ribery.
Ribery sendiri sudah pernah memberikan gelar juara Liga Champions untuk Bayern pada musim 2012/13 yang lalu. Selain itu, ia juga sukses mengantar Bayern menuju laga final dua kali pada musim 2011/12 dan 2009/2010. Tapi, pada dua kesempatan tersebut Bayern gagal juara.
Ribery sendiri dalam beberapa musim mulai sering dilanda cedera. Eks pemain Galatasaray ini musim lalu hanya tampil untuk Bayern pada 22 pertandingan di ajang Bundesliga.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 08:57Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
-
Liga Champions 20 Januari 2026 22:28 -
Liga Spanyol 19 Januari 2026 00:27Xabi Alonso Dipecat Real Madrid, Klub Bundesliga Bergerak Mendekati
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 14:05 -
Piala Dunia 21 Januari 2026 14:02 -
Liga Champions 21 Januari 2026 13:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 13:42 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 13:30 -
Liga Italia 21 Januari 2026 13:29
BERITA LAINNYA
-
liga eropa lain 18 Januari 2026 05:02 -
liga eropa lain 17 Januari 2026 05:27 -
liga eropa lain 16 Januari 2026 03:00 -
liga eropa lain 15 Januari 2026 21:54 -
liga eropa lain 14 Januari 2026 16:32 -
liga eropa lain 14 Januari 2026 09:48
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479406/original/094503800_1768977537-IMG_5499.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5406416/original/006889800_1762572152-Kapolri.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479367/original/064115100_1768975729-IMG-20260121-WA0044.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4571980/original/096727300_1694494346-364947854_988712392388985_468280612060778233_n.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478065/original/018458500_1768890334-ibu.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5479356/original/013937200_1768975045-puluhan-siswa-di-kulon-progo-diduga-keracunan-mbg-3a1f73.jpg)
