
Bola.net - Thailand bakal menggelar event akbar SEA Games 2025 pada 9-20 Desember 2025. Sayangnya, riuh event dua tahunan itu tak merata bahkan luput dari daerah Buriram.
Terletak di sebelah Timur Laut Thailand, Buriram merupakan provinsi yang memiliki luas wilayah 10,080 km2. Bola.net berkesempatan mengunjungi dan merasakan sudut tenang dari area tersebut.
Melangkah 403 km dari Bangkok yang merupakan ibukota Thailand, Buriram hampir tidak tersentuh wisatawan. Jika bukan tanpa tujuan, daerah ini tak masuk dalam itinerary pariwisata.
Pada SEA Games 2025, memang pemerintah Thailand tak melibatkan Buriram sebagai kota penyelenggara pertandingan cabang olahraga. Wajar bila tak terlihat hiruk pikuk, bahkan sama sekali tak ada nuansa pernak-pernik dari SEA Games 2025.
Nuansa SEA Games 2025 Tidak Terasa di Buriram

Meski demikian, bukan berarti warga di Buriram acuh mengenai event akbar tersebut. Noy, sopir yang menemani perjalanan Bola.net selama di Buriram bercerita mengenai event tersebut.
"Ya, saya tahu kami menjadi tuan rumah SEA Games. Cuma atmosfernya di sini Buriram tidak terasa karena jauh dari Bangkok," ujar Noy.
Pernyataan Noy cukup masuk akal. Memang butuh waktu hampir enam jam melalui perjalanan darat jika ingin menjamah Buriram.
Jarak yang masih teramat jauh jika dibandingkan dengan Jakarta ke Semarang yang 5 jam 30 menit. Jika menggunakan jalur udara, perjalanan dari Bangkok menuju Buriram memakan waktu sekitar 1 jam.
Buriram Tak Pernah Dilibatkan Jadi Tuan Rumah SEA Games

Thailand tercatat menjadi tuan rumah SEA Games sebanyak tujuh kali sepanjang sejarah. Termasuk edisi 2025 yang menjadi ke-33.
Namun, Buriram sama sekali tak pernah dilibatkan untuk menjadi kota penyelenggara pertandingan olahraga. Pemerintah Negeri Gajah Putih sepertinya sadar, lokasi geografis Buriram bakal menjadi tantangan besar bila diberi kepercayaan menggelar pertandingan.
Padahal, akses dan fasilitas yang dimiliki Buriram dianggap memenuhi syarat dan layak. Namun, tentu saja Thailand punya alasan khusus lebih memilih Bangkok dan Chonburi sebagai kota penyelenggara edisi tahun ini.
"Tidak ada nuansa SEA Games. Sangat sepi sekali," kata Noy yang menggunakan bahasa Indonesia meski masih terbata-bata.
Gelar Ajang Balap Motor dan Punya Tim Sepak Bola

Buriram memiliki arti 'Kota Kebahagiaan'. Makna yang sangat dalam karena mampu menghadirkan suasana tenang dan damai buat siapa saja yang mengunjunginya. Daerah ini sebenarnya memiliki potensi pariwisata yang besar, khususnya dalam sports tourism.
Buriram tergaung ke telinga internasional setiap tahunnya karena menggelar event MotoGP. Sejak 2017, Dorna Sports memasukkan Buriram ke kalender MotoGP untuk menggelar balapan di Sirkuit Buriram. Sejak saat itu pula, berbagai event balap skala internasional digelar di sana semisal Asia Road Racing Championship (ARRC) dan Asia Talent Cup (kini Moto4 Asia Cup).
Selain itu, ada pula kebanggaan lain dari Buriram karena punya klub sepak bola yang bersejarah, bernama Buriram United. Klub tersebut saat ini diperkuat dua penggawa Timnas Indonesia yakni Shayne Pattynama dan Sandy Walsh.
Terlepas dari kesunyian Buriram yang luput dari SEA Games 2025, daerah ini bisa menjadi alternatif tujuan wisata buat masyarakat Indonesia. Terlebih bagi pencinta balapan dan sepak bola.
Baca Juga:
- Jadwal Timnas Indonesia U-22 vs Filipina SEA Games 2025 dan Link Live Streaming!
- Jadwal Lengkap Tim Indonesia di SEA Games 2025: Sepak Bola, Futsal, hingga Voli
- Hadiri Indonesia Sports Summit, Fajar Fathur Rahman Beri Tips Juara SEA Games 2025 untuk Timnas Indonesia U-22
- Persiapan Timnas Indonesia U-22 Makin Matang, Indra Sjafri Optimistis Sambut SEA Games 2025
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 25 Januari 2026 22:04 -
Liga Inggris 25 Januari 2026 21:46 -
Liga Inggris 25 Januari 2026 21:30 -
Liga Inggris 25 Januari 2026 21:18 -
Liga Italia 25 Januari 2026 21:08 -
Bola Indonesia 25 Januari 2026 20:53
BERITA LAINNYA
-
olahraga lain lain 24 Januari 2026 08:48 -
olahraga lain lain 23 Januari 2026 15:46 -
olahraga lain lain 23 Januari 2026 15:21 -
olahraga lain lain 23 Januari 2026 13:11 -
olahraga lain lain 21 Januari 2026 22:30 -
olahraga lain lain 21 Januari 2026 22:13
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- Para Pemain yang Pernah Membela Chelsea dan Arsena...
- Pemain yang Diuntungkan dan Dirugikan dari Pemecat...
- 5 Klub Potensial untuk Xabi Alonso Setelah Pergi d...
- 5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane...
- 5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey A...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5482699/original/032773600_1769240464-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5483246/original/046687900_1769348296-Longsor_Cisarua_Bandung_Barat.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5482402/original/054602000_1769182507-lula_lahfah.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5482931/original/031161800_1769293929-Kantong_jenazah_korban_terdampak_bencana_longsor_di_Pasirlangu__Cisarua__Kabupaten_Bandung_Barat.jpg)
:strip_icc():watermark(kly-media-production/assets/images/watermarks/liputan6/watermark-color-landscape-new.png,573,20,0)/kly-media-production/medias/5315876/original/091197500_1755174852-20250808AA_BRI_Super_League_Persebaya_Surabaya_Vs_PSIM_Yogyakarta__61_of_75_.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5483153/original/003296600_1769334824-WhatsApp_Image_2026-01-25_at_16.47.24.jpeg)
