
Bola.net - Petarung asal Thailand, Superbon Banchamek berhasil meraih gelar Juara Dunia ONE Featherweight Kickboxing. Gelar itu didapatkan usai mengalahkan atlet legendaris berdarah campuran Italia-Armenia, Giorgio Petrosyan pada ajang ONE Championship bertajuk ONE: First Strike.
Kemenangan Superbon pada pertarungan yang digelar di Singapore Indoor Stadium, Jumat (15/10/2021) malam, cukup spektakuler. Ia mengalahkan The Doctor lewat knockout (KO) pada ronde kedua.
Pada ronde pertama, Petrosyan yang diprediksi akan mendominasi pertarungan, bergerak maju dengan kombinasi tinju yang tepat. Sementara Superbon berusaha mendaratkan tendangan kaki kanannya.
Pada ronde kedua, tensinya meningkat dengan Petrosyan berusaha memperkecil jarak. Setelah pertukaran serangan yang sengit di tengah Circle, Superbon melepaskan tendangan keras kaki kanannya ke arah kepala dan meraih dagu Petrosyan untuk mencatatkan penyelesaian akhir.
Selain duel Superbon versus Petrosyan, ada lima pertarungan lain yang dipertontonkan di ONE: First Strike. Semuanya merupakan pertandingan kickboxing.
Hasil Lengkap ONE: FIRST STRIKE
1. Kickboxing - Featherweight: Superbon kalahkan Giorgio Petrosyan melalui KO pada detik 0:20 Ronde 2
2. Kickboxing - Featherweight: Marat Grigorian kalahkan Andy Souwer melalui TKO pada menit 2:26 Ronde 2
3. Kickboxing - Featherweight: Sitthichai Sitsongpeenong kalahkan Tayfun Ozcan melalui Split Decision
4. Kickboxing - Featherweight: Chingiz Allazov kalahkan Samy Sana melalui KO pada detik 0:39 Ronde 1
5. Kickboxing - Featherweight: Davit Kiria kalahkan Enriko Kehl melalui TKO pada menit 2:50 Ronde 1
6. Kickboxing - Heavyweight: Rade Opacic kalahkan Patrick Schmid melalui TKO pada menit 1:19 Ronde 2
(Bola.net/Fitri Apriani)
Advertisement
Berita Terkait
-
Olahraga Lain-Lain 8 Agustus 2025 14:36 -
Lain Lain 20 Juni 2025 19:36Catat Jadwal Streaming ONE Championship: ONE Friday Fights 113 di Vidio
-
Olahraga Lain-Lain 8 November 2024 14:42
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 12:48 -
Liga Spanyol 21 Januari 2026 12:17 -
Liga Champions 21 Januari 2026 12:17 -
Lain Lain 21 Januari 2026 11:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 11:44 -
Tim Nasional 21 Januari 2026 11:40
BERITA LAINNYA
-
olahraga lain lain 20 Januari 2026 21:37 -
olahraga lain lain 19 Januari 2026 22:30 -
olahraga lain lain 14 Januari 2026 18:01 -
olahraga lain lain 14 Januari 2026 17:55 -
olahraga lain lain 8 Januari 2026 20:27 -
olahraga lain lain 8 Januari 2026 20:22
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478016/original/062089100_1768888137-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4969894/original/027214300_1729001411-20241015-Calon_Wamen-ANG_27.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479273/original/040448300_1768972941-8.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479236/original/068802400_1768971895-WhatsApp_Image_2026-01-21_at_11.50.44.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5479211/original/030628600_1768971055-inggris-dukung-rencana-prabowo-membangun-1-a52a3a.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479210/original/048749100_1768970947-135047.jpg)
