
Bola.net - - Kiper Juventus Gianluigi Buffon menghibur juniornya yakni Gianluigi Donnarumma usai AC Milan kalah di final Coppa Italia.
Milan dipermak dengan skor telak 4-0 oleh Juve di final Coppa Italia, Kamis dini hari WIB. Gol-gol Bianconeri dicetak oleh Mehdi Benatia (dua gol), Douglas Costa dan bunuh diri Nikola Kalinic.
Dua gol di antaranya bisa tercipta dengan mudah. Yakni gol Costa dan gol kedua Benatia.
Pasalnya gol itu terjadi karena kesalahan Donnarumma. Kiper berusia 19 tahun itu gagal menangkap bola dengan sempurna. Bola reboung akhirnya bisa disantap Benatia dan tendangan keras Costa bisa menembus gawang Rossoneri.
Usai pertandingan Donnarumma nampak jelas begitu sedih dan tertekan akibat dua blunder tersebut. Buffon pun akhirnya berusaha menghibur juniornya itu.
Setelah keduanya berjabat tangan, Buffon kemudian menyentuh wajah Donnarumma sebelum akhirnya membisikkan sesuatu ke telinga sang junior. Tak jelas apa yang diucapkannya kala itu.
Namun menurut laporan dari CalcioNews24, Buffon mengingatkan Donnarumma bahwa karirnya masih bertahan sampai 20 tahun lagi. Ia juga disebut memintanya tak meratapi kesalahannya hari itu.
Tapi, Buffon kemudian menamparnya.
Berikut videonya:
Buffon with some consolation for Donnarumma..... despite being an abject failure tonight and undoing all his team’s hard work. pic.twitter.com/zZ1njjeB5D
— michael #DanielOut (@m1897) May 9, 2018
Setelah ini Donnarumma masih harus menjalani dua laga penting di Serie A lawan Atalanta dan Fiorentina. Mereka harus bisa meraih hasil positif agar tiket ke Liga Europa musim depan tak lepas dari genggaman.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 08:57Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
-
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Italia 19 Januari 2026 21:54Cristiano Ronaldo Menang Telak di Meja Hijau: Juventus Harus Bayar Rp165 Miliar
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 21 Januari 2026 09:56 -
Liga Champions 21 Januari 2026 09:47 -
Bola Indonesia 21 Januari 2026 09:36 -
Liga Champions 21 Januari 2026 09:29 -
Liga Champions 21 Januari 2026 09:15 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 09:15
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478006/original/000390800_1768887810-pati2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3274952/original/072089200_1603351856-20201022-Aksi-Tolak-UU-Omnibus-Law-6.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5383964/original/082146600_1760706112-Mensesneg_Prasetyo_Hadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478700/original/061728400_1768912854-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_19.21.38.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478812/original/086450500_1768927581-3.jpg)
