
Bola.net - CEO Gresini Racing, Nadia Padovani, yakin para bos Ducati tidak cukup beralasan untuk mencemaskan potensi Marc Marquez mengacak-acak harmoni para rider dan tim-tim mereka di MotoGP 2024. Ia justru yakin sejatinya Ducati bangga bisa menyediakan motor untuk Marquez.
Marquez bergabung dengan Gresini dengan kontrak setahun saja, tanpa ikatan dengan Ducati Corse. Gigi Dall'Igna dan Paolo Ciabatti yang kini masing-masing menjabat sebagai General Manager Ducati Corse On-road dan Off-road menyatakan tak punya andil dalam kedatangan Marquez ke Gresini.
Kedua pria Italia ini bahkan tak segan menyebut Marquez bisa jadi merusak ketentraman di antara para rider dan tim-tim Ducati, serta bakal memperpahit rivalitas internal. Apalagi, mereka yakin bahwa Marquez bakal memburu salah satu kursi tim pabrikan, yakin Ducati Lenovo Team.
Bakal Jadi Sumber Kebanggaan Ducati
Namun, lewat Corriere della Sera pada Jumat (12/1/2024), Padovani justru menyatakan bahwa rasa cemas itu dibuat-buat sendiri oleh para bos Ducati. Perempuan asal Italia ini bahkan yakin bahwa sejatinya Ducati bangga bisa menaungi pembalap sekaliber Marquez di kelas para raja.
"Ada orang-orang yang takut soal potensi ketegangan dengan para rider di tim pabrikan. Nyatanya, itu hanya visi-visi yang bertentangan di dalam diri mereka sendiri. Saya yakin punya delapan kali juara dunia di atas Ducati juga akan jadi sumber kebanggaan mereka," ujar Padovani.
Kagumi Karakter Marc Marquez
Usai melihat kinerja Marquez dalam tes pascamusim di Valencia pada November 2023 lalu, Padovani juga kagum atas etos kerja rider asal Spanyol tersebut. Menurutnya, Marquez bahkan punya pendirian lebih teguh ketimbang sang adik, Alex Marquez, yang sudah lebih dulu membela Gresini sejak 2023.
"Kesan yang saya dapat adalah Marc rendah hati, tenang, ramah, dan bersemangat. Menurut saya, ia punya karakter yang berbeda dari Alex, yang manis dan sensitif. Bagi saya, Marc lebih seperti 'batu'," pungkas istri mendiang Team Principal dan pemilik Gresini Racing, Fausto Gresini, ini.
Sumber: Corriere della Sera
Baca juga:
- Level Marc Marquez Ketinggian, Gresini Ngaku Tadinya Tak Kepikiran Mau Kerja Sama
- Fabio di Giannantonio vs Marco Bezzecchi: Rivalitas Sengit Tingkat Nasional Berlanjut di MotoGP
- Fabio Quartararo Butuh Bukti Janji Yamaha: Jangan Manis di Awal Cuma demi Kontrak Baru
- Fabio Quartararo Sebut Kontrak Barunya Tergantung Kerja Keras Yamaha Benahi Motor
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 15:28
Harry Maguire Siap Berkorban Banyak Demi Bertahan di Manchester United
-
Liga Italia 22 Oktober 2025 14:01
Pengakuan Jujur Denzem Dumfries: Union SG Bikin Inter Milan Merana!
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 15:57
-
News 22 Oktober 2025 15:50
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 15:41
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 15:28
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 15:10
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 15:03
MOST VIEWED
- Klasemen Sementara MotoGP 2025 Usai Seri Australia di Phillip Island
- Profil Raul Fernandez, Pemenang Terbaru MotoGP yang Terlambat Berkarier dan Sempat Benci Balap Motor
- Sejarah Baru MotoGP! Kini Semua Tim Peserta Sudah Pernah Cicipi Kemenangan, Siapa Saja Penyumbangnya?
- Jadwal Lengkap Balapan MotoGP 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...