
Bola.net - Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, yakin sudah selayaknya semua pembalap dan tim waspada pada Ducati ketika MotoGP menjalani balapan di Losail, Qatar, pada 26-28 Maret dan 2-4 April nanti. Namun, ia juga sadar betul bahwa ia dan timnya tak boleh tertekan oleh situasi ini.
Seperti diketahui, Ducati berkuasa di trek ini pada 2018 dan 2019 lewat Andrea Dovizioso, yang membekuk Marc Marquez tepat di tikungan terakhir. Usai balapan 2020 batal akibat Covid-19, kini MotoGP kembali ke Losail dan Ducati kembali jadi unggulan, apalagi Jack Miller jadi rider tercepat dalam uji coba pramusim pada 6-12 Maret.
Bersama Quartararo dan Maverick Vinales, Miller juga memecahkan rekor catatan waktu Marquez pada 2019. Belum lagi para rider Ducati juga menguasai daftar top speed selama uji coba, dengan Johann Zarco dari Pramac Racing memecahkan rekor resmi Dovizioso (356,7 km/jam di FP3 MotoGP Mugello 2019) dengan 357,6 km/jam.
Tanggung Jawab Membesar usai Gabung Tim Pabrikan
"Di trek ini, tentu kami cemas soal kecepatan Ducati. Di Jerez atau Le Mans, tak terlalu. Di sini, trek lurusnya lebih dari 1 km, jadi kami khawatir. Kami tak bisa menambah tenaga mesin, jadi kami harus berjuang keras. Tapi jika terlalu memikirkan tenaga Ducati, maka kami kehilangan fokus," ujar El Diablo via Crash.net, Minggu (14/3/2021).
Di lain sisi, untuk menghadapi defisit ini, Quartararo kini mendapatkan dukungan dari para insinyur Yamaha, mengingat kini ia sudah jadi rider tim pabrikan. Sejauh ini, ia merasa nyaman dengan status barunya tersebut, namun ia juga yakin tanggung jawabnya kini meningkat pesat karena wajib menang dan memperebutkan gelar.
"Tanggung jawab pembalap tim pabrikan sangatlah besar. Tapi kami mengembangkan motor sangat baik bersama Maverick. Dia sudah enam tahun jadi rider tim pabrikan, jadi ia berpengalaman. Namun, rasanya masih aneh lihat semua insinyur mendengarkan saya. Tiap kata yang saya ucap sangatlah krusial. Saya harus cerdas, mengucapkan sedikit kata, namun juga harus tepat," kisahnya.
Ogah Sesumbar Soal Target Samai Konsistensi Suzuki
Melihat kiprah para pembalap Yamaha yang tak konsisten musim lalu, Quartararo pun sangat berharap mereka bisa meniru konsistensi Suzuki. Namun, ia tak mau sesumbar dan yakin hal tersebut sama sekali belum boleh diprediksi sebelum balapan benar-benar digelar dua pekan mendatang.
"Saat ini, kami tak bisa bicara soal konsistensi. Saat ini, kami baru mengunjungi satu trek. Mungkin usai Jerez, Portimao, Mugello, kami baru bisa lebih konsisten dan melihat apakah motor kami benar-benar oke. Namun, saat ini kami tak bisa memprediksinya karena musim balap belum dimulai," tutupnya.
Dalam uji coba ini, Quartararo duduk di posisi ketiga dalam daftar kombinasi catatan waktu, tertinggal 0,08 detik saja dari Miller yang ada di puncak. Vinales ada di posisi kedua dengan ketertinggalan 0,06 detik dari Miller.
Sumber: Crashnet
Video: Kabar Terkini Pengerjaan Sirkuit Mandalika untuk MotoGP Indonesia
Baca Juga:
- Jack Miller: Pol Espargaro Paling Bikin Takjub, Franco Morbidelli Wajib Diwaspadai
- Tak Pernah Sepede Ini: Jack Miller Sebut MotoGP 2021 'Kesempatan Emas'
- Terlalu Mepet, Honda Ragu Marc Marquez Boleh Balapan di MotoGP Qatar
- Akhirnya Latihan Motor Usai 8 Bulan, Marc Marquez Makin Dekat Kembali ke MotoGP
- Sudah Divaksin Covid-19, Valentino Rossi: Kini Kami Tak Perlu Hidup dalam Rasa Takut
Advertisement
Berita Terkait
-
Otomotif 21 Oktober 2025 16:08
Mengenal Diogo Moreira, Rider Muda Asal Brasil yang Jadi Rookie Honda di MotoGP 2026
-
Otomotif 21 Oktober 2025 09:37
Jadwal Live Streaming Formula 1 Meksiko 2025 di Vidio, 25-27 Oktober 2025
-
Otomotif 21 Oktober 2025 09:37
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lewatkan Aksi Pembalap Favoritmu!
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 04:14
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 03:59
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 03:31
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:07
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:06
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:05
MOST VIEWED
- Klasemen Sementara MotoGP 2025 Usai Seri Australia di Phillip Island
- Profil Raul Fernandez, Pemenang Terbaru MotoGP yang Terlambat Berkarier dan Sempat Benci Balap Motor
- Sejarah Baru MotoGP! Kini Semua Tim Peserta Sudah Pernah Cicipi Kemenangan, Siapa Saja Penyumbangnya?
- Jadwal Lengkap Balapan MotoGP 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...