
Bola.net - Direktur KTM Motorsport, Pit Beirer, mengakui bahwa anomali performa Jack Miller adalah faktor utama yang membuat KTM memilih mendepaknya di MotoGP 2025. Beirer menyatakan bahwa pengalaman segudang Miller membuat RC16 lebih baik, tetapi justru dia sendiri yang sulit memanfaatkan keunggulannya.
Miller datang ke Red Bull KTM Factory Racing pada awal 2023 usai 3 tahun membela Honda dan 5 tahun membela Ducati. Selama membela Ducati, rider Australia ini sangat kompetitif. Atas alasan inilah KTM menggaetnya, agar RC16 mampu menyaingi Desmosedici. Hasilnya sudah tampak, tetapi justru lewat Brad Binder dan Pedro Acosta.
Miller dan Augusto Fernandez pun sama-sama kesulitan tampil garang di atas RC16. Atas alasan ini, kursi Miller di tim pabrikan diambil alih oleh Acosta. Miller tadinya hendak dipertahankan di Red Bull KTM Tech 3, tetapi KTM akhirnya memutuskan mendepaknya demi memberi jalan kepada Enea Bastianini dan Maverick Vinales.
Jack Miller Bikin KTM Lebih Baik

"Melepas Jack dan Augusto rasanya sangat sedih. Saya berharap bisa membawa Jack ke level yang seharusnya. Di Mugello, gagal dapat poin, bukan tempat di mana Jack seharusnya berada. Apa pun yang terjadi di masa depan, kami harus mengubahnya, karena itu bukan cara kami mengakhiri hubungan," ujar Beirer via Crash.net, Jumat (14/6/2024).
Pria asal Jerman ini menyatakan, pengalaman Miller di Ducati bersama sang crew chief, Cristian Pupulin, membawa dampak positif yang masif ke KTM. Beirer menyatakan bahwa Miller dan Pupulin memotivasi KTM untuk melakukan eksplorasi lebih jauh dalam pengembangan motor RC16 sehingga lebih kompetitif.
"Bukan rahasia bahwa Jack, crew chief-nya, dan timnya telah melakukan sesuatu pada motor kami, hal yang tak pernah kami lakukan sebelumnya. Awal tahun lalu, mereka memperbesar potensi KTM. Mereka menunjukkan hal-hal baru yang tadinya kami tak ingin capai sebelumnya. Jadi, Jack membuat kami lebih baik," ucap Beirer.
Brad Binder Dapat Untung Lebih Ketimbang Jack Miller Sendiri

Pada awal musim 2023, Miller mampu tampil moncer, tetapi performanya anjlok pada paruh kedua musim. Kendala itu ternyata masih berlanjut pada paruh pertama musim ini. Beirer pun mengaku heran melihat Miller sulit memanfaatkan kemajuan yang justru ia hadirkan sendiri di KTM.
"Sejak paruh kedua musim lalu, Brad mengambil manfaat lebih banyak dari apa yang dilakukan Jack ketimbang Jack sendiri. Jack mulai mengalami masalah dan kami tak pernah bisa kembali dari situ," curhat Beirer, yang merupakan pembalap MXGP.
"Saya masih mengakuinya, Jack membuat motor kami lebih baik, tetapi tampaknya saat ini justru dia yang paling sedikit mendapatkan manfaatnya. Jadi, target kami untuk Assen, adalah membawanya kembali ke jalan yang benar," pungkas Beirer.
Sumber: Crashnet
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 05:51 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:29Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
-
Liga Champions 21 Januari 2026 05:27Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 06:17 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:51 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 05:30 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:29 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:27 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:19
MOST VIEWED
- Rayakan Ultah Ducati Ke-100, Ini 6 Potret Livery Retro Ducati Lenovo Team di MotoGP 2026
- Aprilia Akui Marco Bezzecchi dan Jorge Martin Mulai Diiming-imingi Gaji Selangit oleh Pabrikan Lain
- Pedro Acosta Masih Jaga Kans Gabung Skuad Valentino Rossi di MotoGP 2027, Tapi Utamakan Tim Pabrikan
- Jorge Martin Pede 100% Bugar di Balapan Pertama MotoGP 2026, Ingin Segera Menang Lagi
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478850/original/074948800_1768950343-IMG_5420.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3938377/original/044594100_1645165608-20220218-Waspada_Cuaca_Ekstrem_di_Jakarta-8.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478848/original/072098400_1768948523-IMG_5436.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478781/original/040950500_1768923114-11.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478819/original/069986000_1768929823-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_22.57.56.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)

