
Bola.net - - Pembalap Ducati Corse, Andrea Dovizioso bertekad melakukan aksi balas dendam dalam MotoGP Belanda di Sirkuit Assen akhir pekan ini, usai mengalami gagal finis di Catalunya, Spanyol dua pekan lalu.
Usai merebut kemenangan di seri pembuka, Qatar, Dovizioso justru mengalami penurunan hasil. Dalam tujuh seri pertama, rider Italia tersebut malah tiga kali gagal finis, yakni Jerez, Le Mans dan Catalunya.
Hasil jeblok ini malah membuat Dovizioso melorot ke peringkat kedelapan pada klasemen pembalap dengan 66 poin, setara dengan tandemnya Jorge Lorenzo. Tertinggal 49 poin dari Marc Marquez, langkah Dovizioso menuju gelar pun kian sulit.
1 dari 3 halaman
Fokus Seri Berikutnya

DesmoDovi menyatakan bahwa hasil gagal finis di Catalunya sungguh sulit untuk ditelan, dan ia pun mengaku membutuhkan waktu lama untuk menerima kenyataan. Meski begitu, kini ia telah kembali menemukan motivasi untuk bangkit dari keterpurukan.
"Biasanya saya butuh beberapa hari untuk 'mencerna' hasil gagal finis seperti di Barcelona, dan itulah yang saya hadapi. Kini kami punya kesempatan untuk hati-hati menganalisis seri terakhir dan memahami apa yang terjadi. Saya sangat fokus pada balapan berikutnya," ujarnya dalam rilis resmi tim.
2 dari 3 halaman
Lorenzo Jadi Lecutan

Dovizioso pun mengaku terlecut untuk bangkit dari keterpurukan usai menyaksikan Lorenzo merebut dua kemenangan beruntun di Mugello, Italia dan Catalunya, Spanyol.
"Selalu ada aspek positif dalam setiap situasi, dan dengan tandem yang kompetitif seperti Jorge Lorenzo, makin penting untuk bekerja dengan baik dan menjalani balapan selanjutnya dengan ide yang jelas," ungkapnya.
3 dari 3 halaman
Harus Tetap Tenang

Demi meraih hasil baik, Dovizioso menyatakan dirinya tak boleh lagi bertindak gegabah, "Dalam beberapa tahun terakhir kami selalu melaju cepat dan kompetitif, jadi di Assen nanti kami harus tetap tenang dan fokus untuk kembali tampil lebih kuat dari sebelumnya," tutupnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Otomotif 20 Januari 2026 13:11Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 14:05 -
Piala Dunia 21 Januari 2026 14:02 -
Liga Champions 21 Januari 2026 13:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 13:42 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 13:30 -
Liga Italia 21 Januari 2026 13:29
MOST VIEWED
- Dijagokan Juarai MotoGP 2026, Marco Bezzecchi Merendah Karena Merasa Masih Harus Berbenah
- Toprak Razgatlioglu Sebut Target Podium di MotoGP 2026 Tidak Realistis, Pilih Tunggu 2027
- Pedro Acosta Masih Jaga Kans Gabung Skuad Valentino Rossi di MotoGP 2027, Tapi Utamakan Tim Pabrikan
- Jorge Martin Kembali Bidik Kemenangan dan Gelar Dunia di MotoGP 2026: Inilah Alasan Saya Digaet Aprilia!
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/3912867/original/070770300_1643009764-20220124-Kapolri-raker-dengan-komisi-III-ANGGA-5.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479466/original/051795900_1768978935-Keluarga_pramugari_pesawat_ATR_Florencia.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/908132/original/002510900_1435049231-pencabulan.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479406/original/094503800_1768977537-IMG_5499.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5406416/original/006889800_1762572152-Kapolri.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479367/original/064115100_1768975729-IMG-20260121-WA0044.jpg)

