
Bola.net - - Duet pembalap Pata Yamaha WorldSBK, Alex Lowes dan Michael van der Mark kompak membantah punya peluang pindah ke MotoGP untuk membela Monster Yamaha Tech 3, menggantikan Jonas Folger yang mendadak memutuskan absen total karena mengalami Sindrom Gilbert.
Mencari pengganti Folger bukan perkara mudah, karena di awal tahun seperti ini, nyaris seluruh pembalap telah terikat kontrak dengan tim dan pabrikan masing-masing. Meski begitu nama Lowes dan van der Mark terus beredar dalam desas-desus paddock MotoGP, karena keduanya pernah membela Tech 3 dalam beberapa balapan sebagai rider pengganti.
"Saya sungguh-sungguh berkomitmen kepada Yamaha untuk WorldSBK 2018 dan akan berjuang di papan atas, dan mereka juga berkomitmen kepada saya. Saya bahkan tidak terpikir untuk membuka peluang pindah ke MotoGP, karena saya sangat fokus pada proyek kami sendiri," tutur Lowes kepada MCN.
Alex Lowes (c) Yamaha
Kepada GPOne, Van der Mark pun mengaku telah bicara dengan bos Tech 3, Herve Poncharal soal kemungkinan ke MotoGP. Meski begitu, rider Belanda berdarah Indonesia ini menolak tawaran tersebut dan memilih tetap turun di WorldSBK, sesuai kontraknya yang akan habis akhir tahun nanti.
"Tak mudah cari pengganti di periode ini, karena semua kontrak sudah ditandatangani. Saya sudah bicara dengan Herve, tapi saya harus menghormati kontrak saya. Tahun ini saya turun di WorldSBK dengan YZF-R1. Saya takkan minta Herve membawa saya ke MotoGP, dan saya akan menaati kontrak yang sudah saya tanda tangani dua tahun lalu," tutup rider 25 tahun ini.
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 20 Januari 2026 05:31 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 04:30 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 03:29 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:02 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:01
MOST VIEWED
- Aprilia Akui Marco Bezzecchi dan Jorge Martin Mulai Diiming-imingi Gaji Selangit oleh Pabrikan Lain
- 6 Potret Livery Mobil Red Bull Racing di Formula 1 2026, Siap Juara Lagi Bareng Ford!
- Profil dan Statistik Prestasi Arvid Lindblad, Rookie Tunggal Formula 1 dan Jagoan Baru Inggris
- 6 Potret Livery Mobil Visa Cash App Racing Bulls di Formula 1 2026, Perkenalkan Arvid Lindblad
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477131/original/096817300_1768809757-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477548/original/051022700_1768861609-IMG_20260120_011736.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4848901/original/076050200_1717138481-IMG20240531104427.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477505/original/010719300_1768833274-Prabowo_Mahasiswa_Papua.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477503/original/080786400_1768831286-Bocah_lima_tahun_asal_Sukabumi_jago_matematika.jpg)

