Nasib Rio Haryanto di Formula 1 2017 Kian Tak Jelas
Bola.net | 5 Januari 2017 12:00
Rio menjalani debut F1 tahun lalu bersama Manor Racing, turun dalam 12 balapan pertama dengan dukungan dana dari Pertamina dan pemerintah, yakni sebelum Rio digantikan oleh Esteban Ocon dan didapuk sebagai pebalap cadangan tim asal Inggris tersebut.
"Tahun ini tak akan ada kelanjutan partisipasi dari Pertamina di F1. Tentu kami sangat menyesalkan hal ini, namun kami sudah melakukan usaha maksimal bagi Rio dan Indonesia," ujar juru bicara Pertamina, Wianda Pusponegoro pada Selasa (3/1).
Rio Haryanto (c) AFP
Rio merupakan pembalap Indonesia pertama yang pernah turun di F1 dan satu-satunya pembalap asal Asia tahun lalu. Sang manajer, Piers Hunnisett pun mengaku masih berupaya menyelamatkan nasib Rio. "Jelas kami ingin pindah ke tim seperti Sauber. Itu adalah rencana kami, namun situasi berjalan sedikit lebih lambat," tuturnya.
Selain Sauber, Manor Racing juga masih tengah mencari dua pebalap untuk 2017. "Kami masih mengerjakan rencana mempertahankan Rio di F1. Orang-orang di dunia F1 merasa ia telah bekerja dengan baik dan layak berkompetisi di sana. Akan sangat disayangkan bila Rio tak mendapatkan kursi tahun ini," tutup Hunnisett. [initial]
Berita Terkait
-
Otomotif 23 Desember 2016 09:45
Bawa Nama Indonesia, Ali Adrian Turun di World Supersport 300
-
Otomotif 4 September 2016 15:00
-
Otomotif 10 Agustus 2016 15:25
-
Otomotif 19 Juli 2016 16:15
-
Otomotif 13 Juni 2016 13:15
Merchandise Valentino Rossi Kini Hadir di Indonesia via 46|ASIA
LATEST UPDATE
-
Otomotif 3 Februari 2023 12:39
-
Liga Inggris 3 Februari 2023 12:30
-
Liga Italia 3 Februari 2023 12:00
-
Bola Indonesia 3 Februari 2023 11:45
-
Otomotif 3 Februari 2023 11:36
-
Liga Spanyol 3 Februari 2023 11:30
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 6 Transfer Terburuk di Deadline Day Bursa Transfer...
- Joao Cancelo dan 6 Pemain Bintang yang Ditendang G...
- Joao Cancelo dan 6 Pemain Bintang yang Ditendang G...
- 5 Gelandang Alternatif untuk Arsenal Apabila Gagal...
- 5 Pelatih yang Bisa Menggantikan Stefano Pioli di ...
- Daftar Pelatih yang Sudah Dipecat pada Musim 2022/...
- Frank Lampard dan Deretan Manajer yang Sudah Dipec...
KOMENTAR