
Bola.net - Sporting Director Esponsorama Racing, Ruben Xaus, sangat meyakini Luca Marini merupakan pembalap yang sangat cerdas, jika melihat cara kerja dan performanya yang kuat di Moto2 selama tiga musim terakhir. Status runner up tahun lalu pun jadi bukti bahwa ia memang layak untuk naik ke MotoGP musim ini.
Seperti diketahui, Marini akan berlaga di MotoGP musim ini, di bawah naungan Esponsorama dan berseragam Sky Racing VR46, tim balap milik kakaknya sendiri, Valentino Rossi. Marini pun kerap dinilai bukan pembalap dengan talenta masif di Grand Prix, namun selalu banjir pujian atas ketenangannya dalam menghadapi berbagai situasi.
Hal ini pula yang dilihat Xaus dari rider berjuluk Marinovich tersebut. Xaus, yang pernah menjadi rival Rossi di MotoGP, juga menyebut bahwa pendekatan Marini pada balapan ini sangat mirip dengan cara kerja The Doctor. Pria asal Spanyol ini merasa Marini telah mengusung banyak pelajaran yang ia petik dari sang kakak.
Ingin Luca Marini Pahami Cara Kerja Ban Michelin

"Luca layak ke MotoGP. Ia rider yang selalu menganalisa segalanya dan saya suka ini. Saya rasa ia mewarisi banyak hal dari kakaknya, meski mungkin ia belum menyadarinya. Selain itu, fisiknya baik untuk era modern MotoGP, dan jika ia memahami cara kerja ban, ini bakal jadi rahasia terbesarnya," tutur Xaus via GPOne, Selasa (16/2/2021).
Selain menaungi Marini, Esponsorama juga menurunkan juara dunia Moto2 2020, Enea Bastianini. Kedua rider ini sudah saling kenal sejak kecil dan kerap berlatih bersama meski sengit memperebutkan gelar tahun lalu. Xaus yakin takkan ada masalah besar di antara keduanya, dan percaya mereka akan saling bantu mempelajari MotoGP.
"Tugas kami adalah membawa tim kami maju dan musim ini kami punya kans melakukannya dengan dua rider muda dan cepat, serta terbaik di Moto2 tahun lalu. Meski pengalamannya masih sangat sedikit, mereka pasti bakal berkembang. Mereka pasti saling bantu, mereka cerdas, dan kami bisa jadi tim yang sangat kuat," ujar Xaus.
Citra Valentino Rossi Tak Pengaruhi Mentalitas Tim

Dalam wawancara yang sama, Xaus juga dimintai pendapat soal sensasi yang dirasakan Esponsorama setelah memutuskan melebur dengan Sky Racing VR46, mengingat kini tim asal Spanyol ini sudah bangkit dari keterpurukan finansial selama bertahun-tahun.
"Citra Vale akan ada berada di belakang kami musim ini, namun yang paling penting adalah kami harus fokus dan tetap bekerja dengan baik. Mendapat dukungan Vale dalam proyek ini, jujur saja tak mengubah mentalitas kami. Motor kami sama dan ini hanya soal citra," pungkas Xaus.
Marini dan Bastianini, serta Jorge Martin (Pramac Racing), akan menjalani debut mereka di atas Ducati Desmosedici dalam uji coba shakedown di Losail, Qatar, pada 5 Maret, dan bergabung dengan para senior mereka dalam uji coba pramusim di trek yang sama pada 6-7 dan 10-12 Maret.
Sumber: GPOne
Video: Kebakaran Besar di Sirkuit MotoGP Argentina
Baca Juga:
- Kerap Krisis Percaya Diri, Maverick Vinales Diminta Yamaha Perkuat Mentalitas
- Luca Marini Curhat Kecewa Tak Pernah Turun di Moto3, Lewatkan Pelajaran Penting
- Lupakan Persaudaraan di Trek, Luca Marini Ingin Bekuk Valentino Rossi di MotoGP
- Galeri: Corak Motor Sky Racing VR46 Jelang MotoGP dan Moto2 2021
- Graziano Rossi Bangga Valentino Rossi Mampu Lampaui Prestasinya di MotoGP
Advertisement
Berita Terkait
-
Otomotif 20 Januari 2026 13:11Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 15:52 -
Liga Italia 20 Januari 2026 15:49 -
Otomotif 20 Januari 2026 15:47 -
Liga Champions 20 Januari 2026 15:46 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 15:45 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 15:41
MOST VIEWED
- Rayakan Ultah Ducati Ke-100, Ini 6 Potret Livery Retro Ducati Lenovo Team di MotoGP 2026
- Aprilia Akui Marco Bezzecchi dan Jorge Martin Mulai Diiming-imingi Gaji Selangit oleh Pabrikan Lain
- Pedro Acosta Masih Jaga Kans Gabung Skuad Valentino Rossi di MotoGP 2027, Tapi Utamakan Tim Pabrikan
- Jorge Martin Pede 100% Bugar di Balapan Pertama MotoGP 2026, Ingin Segera Menang Lagi
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478298/original/046713600_1768897803-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_15.28.12.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478341/original/057170400_1768898969-Kantor_Pemkab_Pati.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478255/original/097859800_1768896634-Rekaman_CCTV_geng_motor_di_Makassar_serang_warga.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4969894/original/027214300_1729001411-20241015-Calon_Wamen-ANG_27.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478246/original/071746400_1768896353-Kecelakaan_di_jalur_lintas_Sumatera.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477487/original/061062800_1768828020-Pramono_Anggaran.jpeg)

