
Bola.net - Maverick Vinales senang bukan kepalang usai naik podium berkat finis ketiga di MotoGP Assen, Belanda, pada Minggu (26/6/2022) lalu. Pasalnya, ini podium perdananya bersama Aprilia Racing, sekaligus podium perdananya di kelas tertinggi sejak seri yang sama setahun lalu, ketika ia finis kedua sebelum berpisah secara kontroversial dengan Yamaha.
Sejak pisah dari Yamaha, Vinales 'menghilang' dari sorotan publik karena butuh waktu adaptasi di Aprilia. Ia juga harus menghadapi hujatan warganet sehingga mundur dari Twitter, serta berusaha tabah usai sang sepupu, Dean Berta Vinales, meninggal dunia akibat kecelakaan dalam WorldSSP300 Jerez, Spanyol, tahun lalu. Kini, ia bangkit dari keterpurukan.
"Kini saya orang paling bahagia di dunia. Saya tak bisa minta lebih. Saya punya motor yang sangat kompetitif, grup yang sangat oke, pabrikan baik seperti Aprilia, juga keluarga yang cantik. Saya punya segala hal yang saya impikan. Saya siap ke puncak. Saya akan berusaha lebih kuat meski takkan mudah karena MotoGP saat ini sangat sengit," ujarnya via Crash.net.
Semua Demi Aprilia Juara

Dengan hasil ini, Vinales diharapkan Aprilia makin konsisten bertarung di depan. Ia punya harapan yang sama, bahkan bersedia membantu sang tandem, Aleix Espargaro merebut gelar dunia. Sebagai catatan, dengan 10 seri tersisa musim ini, Espargaro tengah duduk di peringkat kedua pada klasemen pembalap, tertinggal 21 poin dari Fabio Quartararo.
"Jika saya makin kuat dan lebih baik sementara Aleix dekat dengan gelar, maka kami harus memikirkan Aprilia. Jika dalam sebuah balapan saya lebih cepat namun lebih penting Aleix finis di depan saya, maka saya akan membiarkannya lewat. Pasalnya, saya bekerja untuk Aprilia. Saya akan membantu Aleix dan kami bekerja sama dengan baik," ujarnya.
Meski sudah sejak lama bersahabat dengan Espargaro dan pernah satu tim di Suzuki Ecstar pada 2015 dan 2016, Vinales menyatakan dirinya dan sang tandem baru benar-benar klop bekerja sama sejak Seri Mugello, Italia, pada akhir Mei lalu. Menemukan chemistry kerja yang baik, mereka pun saling dorong untuk tampil makin kuat pula.
Belajar Tiap Hari dari Aleix Espargaro

"Jika Aleix punya kans merebut gelar dan saya harus membiarkannya menyalip, maka saya akan melakukannya. Kami berdua punya mimpi, yakni membuat Aprilia jadi juara dunia. Tak peduli hasilnya, entah saya yang menang atau dia yang menang. Kami ingin bikin motor kami kompetitif dan meletakkannya di puncak. Inilah caranya," ungkap Top Gun.
"Di Mugello, kami saling bantu dan mengerjakan gearbox bersama-sama. Di Assen, saya coba membantu Aleix di beberapa tikungan di mana saya lebih kuat darinya. Saya juga belajar darinya setiap hari, karena ia sangat mengenal motor kami. Sesungguhnya, bagi Aleix, motor ini sudah seperti sarung tangannya sendiri," pungkas juara dunia Moto3 2013 ini.
Berkat hasil di Assen, Vinales kini naik ke peringkat 12 pada klasemen pembalap dengan koleksi 62 poin. Ia unggul 2 poin atas Marc Marquez (Repsol Honda) yang sedang absen untuk pemulihan cedera lengan, serta tertinggal 8 poin dari rider Prima Pramac Racing, Jorge Martin.
Sumber: Crashnet
Baca Juga:
- Tak Lagi Sakit, Marc Marquez Berpotensi Kembali Tampil Normal di MotoGP
- Marco Bezzecchi Penuhi Prediksi Casey Stoner, Bikin Bangga Valentino Rossi
- Kontrak Yamaha Bakal Habis, Toprak Razgatlioglu Bebas Pilih Tim di MotoGP 2024
- Jadwal Siaran Langsung Formula 1 GP Inggris di Vidio, 1-3 Juli 2022
- Jadwal Lengkap Formula 1 GP Inggris di Sirkuit Silverstone, 1-3 Juli 2022
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 20:14Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 21:09 -
Liga Champions 20 Januari 2026 21:04 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:55 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:49 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:17 -
Bola Indonesia 20 Januari 2026 20:14
MOST VIEWED
- Rayakan Ultah Ducati Ke-100, Ini 6 Potret Livery Retro Ducati Lenovo Team di MotoGP 2026
- Aprilia Akui Marco Bezzecchi dan Jorge Martin Mulai Diiming-imingi Gaji Selangit oleh Pabrikan Lain
- Pedro Acosta Masih Jaga Kans Gabung Skuad Valentino Rossi di MotoGP 2027, Tapi Utamakan Tim Pabrikan
- Jorge Martin Pede 100% Bugar di Balapan Pertama MotoGP 2026, Ingin Segera Menang Lagi
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5357559/original/067046200_1758532798-10.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478699/original/008256800_1768912854-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_19.21.37.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478009/original/020523300_1768887815-pati6.jpg)

