
Bola.net - - Penggemar balap baik motor maupun mobil, pasti tahu bahwa Valentino Rossi sempat serius mempertimbangkan hengkang dari MotoGP demi menuju Formula 1 pada tahun 2006 silam. The Doctor diketahui sempat berkali-kali menjalani uji coba serius bersama Scuderia Ferrari, dan kini kedua belah pihak pun mengalami nostalgia.
Dua pekan setelah finis ketiga dan naik podium di MotoGP Qatar, Rossi pun memenuhi undangan dari Ferrari untuk mengunjungi markas mereka di Fiorano, Italia. Menurut GPOne, di sana Rossi justru tak bertemu dengan mobil F1 yang pernah ia jajal, melainkan mobil sport terbaru Ferrari 488 Pista.
Rossi pun mengendarai mobil ini di lintasan Sirkuit Maranello, merasakan 720 tenaga kuda yang dihasilkan oleh mesin V8 biturbo, yang untuk pertama kalinya diperkenalkan secara publik di Geneva Motor Show. Rossi kemudian mengendarainya dengan gaya gymkhana, di mana mobil ini melaju di tikungan cepat dan belokan hairpin.
Valentino Rossi mengendarai Ferrari 488 Pista (c) Ferrari
Pada akhir 'uji coba', Rossi pun menjalani proses syuting yang singkat, yang tampaknya bagian dari aktivitas promosi dengan Ferrari. Dalam video ini sang sembilan kali juara dunia tampak duduk di sebuah tribun mini, dengan tulisan 'What If We Had Tried It?', merujuk pada buku otobiografinya 13 tahun lalu, 'What If I Had Tried It?'
Pada 2006, Rossi memang sempat ingin pindah ke F1. Catatan waktunya selama uji coba dengan Scuderia Ferrari juga cukup kompetitif, hingga pabrikan Italia itu bahkan serius ingin memberikan kontrak padanya. Meski begitu, akhirnya Rossi memilih bertahan di MotoGP dan merebut gelar dunia 2008 dan 2009.
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 00:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:36 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:22 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:19 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:53
MOST VIEWED
- Rayakan Ultah Ducati Ke-100, Ini 6 Potret Livery Retro Ducati Lenovo Team di MotoGP 2026
- Aprilia Akui Marco Bezzecchi dan Jorge Martin Mulai Diiming-imingi Gaji Selangit oleh Pabrikan Lain
- Pedro Acosta Masih Jaga Kans Gabung Skuad Valentino Rossi di MotoGP 2027, Tapi Utamakan Tim Pabrikan
- Jorge Martin Pede 100% Bugar di Balapan Pertama MotoGP 2026, Ingin Segera Menang Lagi
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

