
Fenati menjalani debut Grand Prix pada tahun 2012 di kelas Moto3 bersama FTR Honda. Sejak 2014, ia direkrut oleh Valentino Rossi untuk membela timnya, dan berhasil masuk peringkat lima besar. Saat ini, ia berada di peringkat ketiga di klasemen dengan 80 poin.
"Dua pekan lalu kami menjalani uji coba selama tiga jam, yang berjalan sukses. Speed Up jelas motor yang benar-benar berbeda, terutama soal setup," ujar Fenati, yang akan kembali melakukan uji coba Moto2 bulan depan, sebelum liburan musim panas dimulai. Meski begitu, ia takkan menjalani uji coba dengan Speed Up, melainkan dengan Kalex.
"Saya tidak takut turun di Moto2. Motornya memang berbeda, jadi saya harus bekerja keras saat uji coba agar benar-benar siap nantinya. Saya tahu masih banyak tugas menumpuk, tapi pebalap lain bisa sukses, seperti Alex Rins," tuturnya.
Pimpinan Speed Up Racing, Luca Boscoscuro pun mengaku tertarik menggaet Fenati tahun depan, ditandemkan dengan pebalap kawakan, Simone Corsi yang saat ini berada di peringkat kesembilan dengan koleksi dua podium.
"Kami memang menjalani uji coba, sebagai permintaan dari VR46. Kami bisa menyediakan satu hari untuknya, dan saya bisa katakan kami mencapai catatan waktu yang menarik. Akan menarik punya dua rider. Simone sudah jelas akan tetap bersama kami musim depan," pungkas Boscoscuro. [initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Otomotif 21 Januari 2026 18:54Bicara Hati ke Hati, Cara Intim Duo Yamaha Bangun Chemistry Jelang MotoGP 2026
LATEST UPDATE
-
Voli 21 Januari 2026 20:45 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 20:38 -
Liga Champions 21 Januari 2026 20:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 20:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 20:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 20:00
MOST VIEWED
- Dijagokan Juarai MotoGP 2026, Marco Bezzecchi Merendah Karena Merasa Masih Harus Berbenah
- Toprak Razgatlioglu Sebut Target Podium di MotoGP 2026 Tidak Realistis, Pilih Tunggu 2027
- Pedro Acosta Masih Jaga Kans Gabung Skuad Valentino Rossi di MotoGP 2027, Tapi Utamakan Tim Pabrikan
- Jorge Martin Kembali Bidik Kemenangan dan Gelar Dunia di MotoGP 2026: Inilah Alasan Saya Digaet Aprilia!
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479983/original/030014600_1769002457-Ratusan_Kontainer_Limbah_B3_Menumpuk_di_Batam.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479971/original/038425800_1769001303-137248.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4958949/original/054567300_1727919991-IMG-20241002-WA0132.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479957/original/032059100_1768999415-1000018668.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476549/original/066831900_1768790747-1.jpg)

