
Bola.net - Kapten timnas Portugal, Cristiano Ronaldo akhirnya buka suara terkait wawancara kontroversial yang ia lakukan baru-baru ini. Ia menyebut bahwa ia berhak bicara kapanpun ia mau.
Pekan lalu, Ronaldo membuat kehebohan di jagad sepak bola. Penyerang 37 tahun itu membuat wawancara bombastis dengan Piers Morgan yang isinya mayoritas menyerang Manchester United.
Alhasil jagad sepak bola langsung geger dengan pernyataan Ronaldo itu. Tidak sedikit yang menyerang Ronaldo akibat pernyataannya tersebut, sehingga itu berpengaruh pada persiapan Portugal jelang Piala Dunia 2022.
Ketika disinggung masalah wawancara itu, begini tanggapan Ronaldo. "Bagi saya, timing itu sesuatu yang penting," buka Ronaldo yang dikutip Manchester Evening News.
Baca komentar lengkap sang penyerang di bawah ini.
Tidak Peduli Kata Orang
Ronaldo tahu bahwa wawancara yang ia buat itu menciptakan banyak kontroversi. Namun ia memilih masa bodoh dengan itu semua.
Ia menyebut ramainya kontroversi mengenai dirinya juga sedikit banyak juga berkat 'gorengan' media sehingga ia tidak mau terlalu ambil pusing.
"Terkadang anda sekalian [media] mnulis berita yang berisi kebenaran dan terkadang anda juga berbohong dengan tulisan anda. Jadi saya tidak perlu memikirkan apa yang orang lain pikirkan," sambung Ronaldo.
Bodoh Amat
Ronaldo juga mengaku tidak ambil pusing dengan anggapan orang-orang yang menyebut bahwa ia membuat wawancara itu di waktu yang keliru.
Ia menyebut bahwa ia berhak berbicara kapanpun ia mau. Ia juga percaya apa yang ia katakan itu merupakan sebuah kebenaran.
"Saya bicara di saat saya ingin bicara. Semua orang tahu siapa saya dan apa saja hal-hal yang saya anut," imbuhnya.
Laga Ronaldo
Ronaldo dan skuat Portugal saat ini mempersiapkan diri untuk pertandingan pertama mereak di fase grup Piala Dunia 2022.
Lawan pertama mereka di turnamen edisi Qatar ini adalah wakil Afrika, Ghana.
Jangan lupa saksikan Piala Dunia 2022 di SCTV, Indosiar, MOJI, Mentari TV, Nex Parabola dan live streaming di Vidio. Dan ikuti terus berita terbaru Piala Dunia 2022 hanya di Bola.net.
Klasemen Grup H Piala Dunia 2022
(Manchester Evening News)
Baca Juga:
- Antony Lagi-Lagi Pamer Skill Muter-Muter di Latihan Brasil, Susah Lho, Messi Aja Gak Bisa, Biar Apa
- Cristiano Ronaldo Menggoda Real Madrid: Minta Balikan, Hanya Dikontrak 6 Bulan Juga Boleh!
- Legenda Manchester United dan Para Bintang yang Tak Pernah Bermain di Piala Dunia
- Ingin Cabut dari MU, Ronaldo Tawarkan Diri ke Inter Milan
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 21:09
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 02:33 -
Liga Champions 21 Januari 2026 02:13 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:36 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:22 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:19
BERITA LAINNYA
-
piala dunia 19 Januari 2026 23:50 -
piala dunia 19 Januari 2026 13:01 -
piala dunia 19 Januari 2026 09:20 -
piala dunia 9 Januari 2026 17:58 -
piala dunia 3 Januari 2026 00:49 -
piala dunia 2 Januari 2026 09:11
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)
