
Bola.net - Solo adalah salah satu kota tuan rumah Piala Dunia U-17 2023 Indonesia. Di kota ini, ada beberapa destinasi wisata menjadi daya tarik buat pada fans, termasuk fans asing.
Satu di antaranya adalah Kampung Batik Kauman. Sejauh ini, tercatat ada sejumlah kunjungan dari fans asing hingga ofisial yang bertugas di Kota Bengawan.
"Dari yang saya lihat di Kampung Batik Kauman, ada kunjungan, baik yang sifatnya resmi maupun tidak resmi," kata Ketua Paguyuban Kampung Batik Kauman, Gunawan Setiawan, dalam konferensi pers di Pusat Informasi Piala Dunia U-17 2023 Solo, Selasa (21/11/2023).
"Saya sempat bertanya, ternyata mereka ofisial. Seragam yang dipakai coraknya juga seperti logo Piala Dunia U-17 2023. Selain itu, ada juga beberapa orang Eropa, Afrika, Korea Selatan, Jepang, dan sebagainya," imbuhnya.
Aktivitas-aktivitas di Kampung Batik
View this post on Instagram
Gunawan menjelaskan, pengunjung yang singgah di Kampung Batik Kauman pada umumnya memang menikmati keindahan estetik dari kawasan ini. Mereka biasanya mengabadikan gambar di berbagai sudut.
Selain itu, pengunjung juga bisa menyaksikan langsung kerja seni membatik. Berbagai aktivitas ini memang menjadi vakansi alternatif selain menyaksikan laga-laga Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Manahan.
"Ada rombongan yang mampir ke tempat kami. Ada yang berfoto-foto, berbelanja, hingga menyaksikan proses produksi batik," ujar Gunawan.
"Ini membuat Piala Dunia U-17 2023 yang berlangsung di Solo tak hanya sepak bola saja, tetapi ada pula alternatif wisata dan budaya yang membuat pemain, ofisial, hingga penonton tidak bosan untuk hanya menyaksikan sepak bola saja," lanjutnya.
Berharap Ajang Serupa kembali Digelar

Oleh karena itu, dampak positif yang dihadirkan pada Piala Dunia U-17 2023 membuat Gunawan berharap event berskala serupa bisa kembali diselenggarakan di Kota Bengawan.
"Saya, selaku pengurus Kampung Wisata Batik Kauman, mendukung kegiatan Piala Dunia U-17 2023 dan berharap event-event yang keren ini bisa diadakan rutin secara tahunan," tutur Gunawan.
"Untuk selanjutnya, barangkali tak hanya level U-17 saja yang bisa digelar di sini, tetapi juga jenjang-jenjang yang lebih tinggi, baik itu level U-20 hingga Piala Dunia yang senior," pungkasnya.
Disadur dari: Bola.com/Rizki Hidayat, 22 November 2023
Bolaneters bisa menyaksikan siaran langsung Piala Dunia U-17 2023 di Indosiar dan SCTV. Selain itu, laga Piala Dunia U-17 2023 juga bisa disaksikan secara live streaming di Vidio atau klik di sini.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 15 Januari 2026 19:18BRI Super League: Persita Tangerang yang Rendah Hati, tapi Ambisius
-
Bola Indonesia 15 Januari 2026 18:59BRI Super League: Dilepas Arema FC, Yann Motta Percaya Rencana Tuhan
-
Bola Indonesia 15 Januari 2026 18:54BRI Super League: Pemain Asing Baru Arema FC Adalah Teman Lama Vinicius Junior
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 20 Januari 2026 05:31 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 04:30 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 03:29 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:02 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:01
BERITA LAINNYA
-
piala dunia 19 Januari 2026 23:50 -
piala dunia 19 Januari 2026 13:01 -
piala dunia 19 Januari 2026 09:20 -
piala dunia 9 Januari 2026 17:58 -
piala dunia 3 Januari 2026 00:49 -
piala dunia 2 Januari 2026 09:11
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477548/original/051022700_1768861609-IMG_20260120_011736.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4848901/original/076050200_1717138481-IMG20240531104427.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477505/original/010719300_1768833274-Prabowo_Mahasiswa_Papua.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477503/original/080786400_1768831286-Bocah_lima_tahun_asal_Sukabumi_jago_matematika.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477497/original/032473000_1768829852-Prabowo_Rapat.jpg)
