
Bola.net - Bruno Fernandes menjadi bintang kemenangan Portugal atas Makedonia Utara. Kemenangan tersebut memastikan Portugal lolos ke putaran final Piala Dunia 2022.
Portugal menang 2-0 atas Makedonia utara di final Play-off Jalur C Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa. Pertandingan tersebut berlangsung di Estadio do Dragao, Rabu (30/3/2022) dini hari WIB.
Bruno Fernandes tampil sangat gemilang dalam pertandingan ini. Gelandang Manchester United tersebut memborong semua gol Selecao das Quinas (menit ke-32 dan 65').
Kemenangan atas Makedonia Utara membuat Portugal berhasil lolos ke putaran final Piala Dunia 2022. Tim asuhan Fernando Santos sebelumnya mengalahkan Turki di semifinal play-off.
Portugal ke Piala Dunia
Bruno Fernandes tentu merasa senang bisa membantu Portugal lolos ke Piala Dunia. Menurutnya, ini adalah pertandingan yang tidak akan dilupakan.
"Pertandingan ini harus tetap diingat karena kami berhasil mencapai Piala Dunia," kata Fernandes kepada SporTV.
"Itu adalah pertandingan yang sangat penting, para penggemarnya sempurna. Tanpa mengecilkan stadion lain, atmosfernya spektakuler hari ini. Orang-orang menyadari apa yang kami butuhkan."
Dua Gol
Bruno Fernandes layak disebut sebagai pahlawan Portugal dengan dua golnya. Namun, baginya yang terpenting adalah membantu timnya meraih kemenangan.
“Bagi saya, hal terpenting adalah membantu tim – Jika memungkinkan, dengan gol," lanjut Fernandes.
"Tentu saja kami semua suka mencetak gol di setiap pertandingan, apakah itu pertandingan yang paling penting atau yang paling tidak penting. Saya mengingat ide dan gagasan pelatih dan itu mungkin mengapa saya mencetak dua gol ini. Dari melakukan apa yang diminta pelatih dari saya."
Bertukar Peran dengan Ronaldo
Gol pertama Bruno Fernandes ke gawang Makedonia Utara tidak terlepas dari peran Cristiano Ronaldo. CR7 mengirim umpan mendatar kepada Fernandes dan langsung dituntaskan menjadi gol dengan sepakan kaki kanan.
Ronaldo dan Fernandes seperti bertukar peran dalam pertandingan ini. Fernandes menjadi pencetak gol. Sementara, Ronaldo menjadi pengirim umpan.
"Yang paling penting adalah Portugal menang," tegasnya.
"Semua orang punya ambisi, tak terkecuali Cristiano dan saya. Biasanya dia mencetak gol dan saya membuat assist, tapi hari ini sebaliknya."
Sumber: UEFA
Baca Juga:
- Portugal Lolos ke Piala Dunia 2022, Cristiano Ronaldo: Tujuan Tercapai!
- Ekspresi Kebahagiaan Cristiano Ronaldo cs usai Portugal Dipastikan Lolos ke Piala Dunia 2022
- Lolos ke Piala Dunia 2022, Portugal Bidik Juara
- Fernando Santos Senang Sekali Portugal Lolos ke Piala Dunia 2022
- 5 Pelajaran Portugal vs Makedonia Utara: Ronaldo Gak Pernah Gagal!
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 23 Oktober 2025 22:59Apakah Kylian Mbappe Sudah Jadi Pengganti Cristiano Ronaldo di Real Madrid?
-
Asia 22 Oktober 2025 22:57Hasil AFC Champions League Two: Tanpa Ronaldo, Al Nassr Tetap Perkasa di India
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 22:04Erling Haaland Lampaui Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol 12 Laga Beruntun!
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 24 Oktober 2025 18:35 -
Bola Indonesia 24 Oktober 2025 18:29 -
Liga Spanyol 24 Oktober 2025 18:29 -
Liga Inggris 24 Oktober 2025 18:26 -
Tim Nasional 24 Oktober 2025 18:19 -
Liga Inggris 24 Oktober 2025 18:15
BERITA LAINNYA
-
piala dunia 20 Oktober 2025 09:56 -
piala dunia 17 Oktober 2025 04:19 -
piala dunia 16 Oktober 2025 14:28 -
piala dunia 16 Oktober 2025 10:58 -
piala dunia 16 Oktober 2025 10:46 -
piala dunia 16 Oktober 2025 10:39
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 6 Pemain Manchester United Bisa Gagal Tampil di Pi...
- 5 Klub yang Bisa Jadi Tujuan Robert Lewandowski Se...
- 3 Pemain Manchester United yang Berpotensi Cabut J...
- Jangan Cari Penjaga Gawang MU, Ini 5 Kiper Terbaik...
- Nasib 6 Pemain MU yang Dilepas Ruben Amorim Musim ...
- 6 Striker Baru Premier League dengan Harga Fantast...
- Dari Wirtz hingga Sancho: 5 Pemain Baru Premier Le...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5391288/original/011449000_1761306223-Bupati_Kepulauan_Talaud_Welly_Titah.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5391265/original/017056900_1761304795-Kondisi_SDN_Gunungbatu_Sukabumi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5389191/original/039454500_1761190615-ibrahima_konate__2_.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5391155/original/082642200_1761299276-Petugas_resort_Labuan_Bajo_saat_menguburkan_komodo_yang_ditemukan_mati.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5390567/original/093703600_1761281225-Menteri_Energi_dan_Sumber_Daya_Mineral__ESDM__Bahlil_Lahadalia-2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5391048/original/001031500_1761295485-Dua_mahasiswi_di_Kupang_ditangkap_diduga_promosi_judi_online.jpg)
