
Bola.net - Timnas Belanda menang 3-1 atas Timnas Amerika Serikat pada babak 16 besar Piala Dunia 2022, Sabtu (3/12/2022) malam WIB. Hal itu membuat De Oranje melaju ke babak perempat final.
Tiga gol Belanda dicetak oleh Memphis Depay dan Daley Blind pada babak pertama. Denzel Dumfries mencetak gol ketiga Belanda pada babak kedua. Satu-satunya gol Amerika Serikat dicetak oleh Haji Wright.
Satu gol itu membuat Memphis Depay telah mencetak 43 gol untuk Timnas Belanda. Pemain berusia 28 tahun itu semakin dekat dengan rekor gol terbanyak di De Oranje yang dipegang Robin Van Persie.
Diketahui, Van Persie saat ini memegang rekor sebagai pencetak gol terbanyak Timnas Belanda dengan 50 gol. Depay butuh delapan gol lagi untuk melewati rekor Van Persie.
Lewati Huntelaar
Catatan 43 gol milik Memphis Depay itu membuatnya melewati rekor Klaas-Jan Huntelaar. Diketahui, Huntelaar punya catatan 42 gol bersama Belanda.
Sebelumnya, Memphis Depay sudah melewati rekor gol legenda Belanda yang lain. Sebut saja Patrick Kluivert (40), Arjen Robben, Dennis Bergkamp (37).
Dengan usia yang masih 28 tahun, Memphis Depay memiliki banyak waktu untuk melewati rekor Robin Van Persie. Bisa saja ia melewati rekor RVP sebelum EURO 2024.
Sempat Cedera
Memphis Depay datang ke Piala Dunia 2022 dengan kondisi yang tidak ideal. Pemain Barcelona itu sempat cedera sebelum datang ke Qatar.
Kondisi Depay pun belum sepenuhnya fit hingga babak gugur Piala Dunia 2022. Pelatih Belanda, Louis Van Gaal kerap memainkan Depay ketika laga sudah memasuki babak kedua.
Kini ketika Piala Dunia 2022 sudah memasuki fase gugur, Memphis Depay tampaknya sudah ada dalam kondisi fit. Tenaganya akan sangat dibutuhkan Belanda yang berambisi menjadi juara di Piala Dunia tahun ini.
Jangan lupa saksikan Piala Dunia 2022 di SCTV, Indosiar, MOJI, Mentari TV, Nex Parabola dan live streaming di Vidio. Dan ikuti terus berita terbaru Piala Dunia 2022 hanya di Bola.net.
Hasil dan Jadwal 16 Besar Piala Dunia 2022
Sabtu (3/12/2022)
22.00 WIB: Belanda 3-1 Amerika Serikat
Minggu (4/12/2022)
02.00 WIB: Argentina Vs Australia
22.00 WIB: Prancis Vs Polandia
Senin (5/12/2022)
02.00 WIB: Inggris Vs Senegal
22.00 WIB: Jepang Vs Kroasia
Selasa (6/12/2022)
02.00 WIB: Brasil Vs Korea Selatan
22.00 WIB: Maroko Vs Spanyol
Rabu (7/12/2022)
02.00 WIB: Portugal Vs Swiss
Disadur dari: Bola.com/Penulis Hery Kurniawan/Editor Wiwig Prayugi
Published: 4/12/2022
Baca Juga:
- Cetak Gol ke Gawang AS di Piala Dunia 2022, Daley Blind Selebrasi dengan Sang Ayah
- 19 Laga Belum Kalah, Lolos ke Perempat Final Piala Dunia 2022, Belanda Bangkit di Tangan Louis van G
- Lolos Perempat Final Piala Dunia 2022, Fans Belanda Kegirangan Berjamaah: Bisa Juara Nih!
- Daftar Lengkap Tim yang Lolos ke Babak Perempat Final Piala Dunia 2022
- Belanda Perkasa! Amerika Serikat Dipaksa Pulang dari Qatar
- Hasil Piala Dunia 2022 Belanda vs Amerika Serikat: Skor 3-1
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 15 Januari 2026 19:18BRI Super League: Persita Tangerang yang Rendah Hati, tapi Ambisius
-
Bola Indonesia 15 Januari 2026 18:59BRI Super League: Dilepas Arema FC, Yann Motta Percaya Rencana Tuhan
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 06:40 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:17 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:51 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 05:30 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:29 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:27
BERITA LAINNYA
-
piala dunia 19 Januari 2026 23:50 -
piala dunia 19 Januari 2026 13:01 -
piala dunia 19 Januari 2026 09:20 -
piala dunia 9 Januari 2026 17:58 -
piala dunia 3 Januari 2026 00:49 -
piala dunia 2 Januari 2026 09:11
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478850/original/074948800_1768950343-IMG_5420.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3938377/original/044594100_1645165608-20220218-Waspada_Cuaca_Ekstrem_di_Jakarta-8.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478848/original/072098400_1768948523-IMG_5436.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478781/original/040950500_1768923114-11.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478819/original/069986000_1768929823-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_22.57.56.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
