
Bola.net - Bos AS Roma Jose Mourinho kini dikabarkan dibidik oleh Federasi Sepak Bola Brasil, CBF, sebagai pengganti Carlo Ancelotti.
Timnas Brasil sekarang ini sedang tak punya pelatih. Mereka terakhir dibesut oleh Tite di pentas Piala Dunia 2022 lalu.
CBF kemudian santer dikabarkan mengincar bos Real Madrid, Carlo Ancelotti. Rumor itu tiap hari berhembus makin kencang.
Padahal Ancelotti sendiri sedang nyaman-nyamannya di Madrid. Apalagi ia masih terikat kontrak di klub tersebut sampai tahun 2024 mendatang.
Bantahan Ancelotti
Carlo Ancelotti sendiri sudah pernah buka suara soal rumor ketertarikan dari Timnas Brasil itu pada dirinya. Ia membantah kabar tersebut.
Ancelotti mengaku bahwa ia juga tak pernah mendengar rumor itu. Pasalnya ia sekarang cuma fokus melatih Real Madrid.
"Tidak, saya tidak mengetahui hal-hal ini. Situasinya cukup jelas. Saya punya kontrak hingga 2024," kata Ancelotti seperti dilansir ESPN.
CBF Kejar Mourinho
CBF kini akhirnya dikabarkan mencari target lainnya setelah kesulitan memboyong Carlo Ancelotti. Radar mereka disebut masih beredar di seputaran Eropa.
Akhirnya satu nama pun didapat. CBF kini diklaim mengincar bos AS Roma, Jose Mourinho.
Kabar ini dilansir oleh The Athletic. Laporan itu juga menyebut bahwa Ancelotti masih kandidat favorit CBF untuk menggantikan Tite.
Laporan itu juga menyebut CBF masih punya beberapa nama lain selain Mourinho. Mereka antara lain bos Fenerbahce Jorge Jesus dan pelatih Fluminense, Fernando Diniz.
Harapan Vinicius
Bintang Timnas Brasl, Vinicius Junior, sebelumnya mengaku ia sangat mengagumi Carlo Ancelotti. Ia pun berharap Ancelotti tak cuma melatihnya di Real Madrid tapi juga di skuad Selecao.
"Ancelotti adalah pelatih terbaik di dunia, untuk saya dan untuk semua pemain di tim. Mudah-mudahan ia bisa melatih saya di keduanya, di Real Madrid atau di Brasil," serunya seperti dilansir Goal.
Ancelotti sekarang ini fokus membawa Madrid meloloskan diri dari babak perempat final Liga Champions. Satu kaki mereka sekarang ada di babak semifinal setelah di leg pertama menang 2-0 atas Chelsea.
(The Athletic/Goal)
Baca Juga:
- Hasil Maroko vs Brasil: Skor 2-1
- Man of the Match Maroko vs Brasil: Soufiane Boufal
- Kehebatannya tak Tertandingi, Vinicius Berharap Ancelotti Latih Madrid dan Brasil!
- Casemiro, Kapten Baru Timnas Brasil!
- 4 Pemain Brasil U-20 yang Promosi ke Level Senior: Calon Bintang di Piala Dunia U-20 2023
- Semua Pihak Membantah Carlo Ancelotti Bakal Latih Timnas Brasil
- Carlo Ancelotti Jadi Kandidat Pelatih Timnas Brasil
- Andrey Santos, Wonderkid Chelsea yang Pimpin Brasil Lolos ke Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia
- Langsung Viral! Selebrasi Merpati Marselino Ferdinan di Piala AFF 2022 Dapat Perhatian Richarlison
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 23:08
Dean Huijsen Beri Sinyal Comeback di El Clasico Kontra Barcelona
-
Asia 22 Oktober 2025 22:57
Hasil AFC Champions League Two: Tanpa Ronaldo, Al Nassr Tetap Perkasa di India
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 22:31
Senne Lammens, Kiper Baru yang Kini Tak Tergantikan di Manchester United
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 23:27
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 23:10
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 23:08
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 22:58
-
Asia 22 Oktober 2025 22:57
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 22:48
BERITA LAINNYA
-
piala dunia 20 Oktober 2025 09:56
-
piala dunia 17 Oktober 2025 04:19
-
piala dunia 16 Oktober 2025 14:28
-
piala dunia 16 Oktober 2025 10:58
-
piala dunia 16 Oktober 2025 10:46
-
piala dunia 16 Oktober 2025 10:39
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...