
Bola.net - Thomas Tuchel saat ini sedang menganggur. Namun, dia mengaku siap apabila diminta untuk melatih timnas Inggris menggantikan Gareth Southgate usai Piala Dunia 2022.
Tuchel berhasil mempersembahkan trofi Liga Champions untuk Chelsea. Namun, pria asal Jerman tersebut dipecat The Blues pada awal September lalu.
Usai dipecat, Tuchel kabarnya sempat didekati dengan sejumlah klub, termasuk Aston Villa dan Bayer Leverkusen. Namun, Tuchel memutuskan untuk menolaknya.
Sementara itu, kontrak Gareth Southgate bersaama timnas Inggris hanya sampai Piala Dunia 2022. Dia diyakini tidak akan mendapat perpanjangan kontrak apabila The Three Lions gagal berprestasi di Qatar.
Latih Timnas
Tuchel mengaku bersedia menangani timnas suatu negara. Itu termasuk timnas Inggris apabila pekerjaan itu tersedia setelah Piala Dunia nanti.
"Ya kenapa tidak? Saya bersedia, saya bersedia. Saya tidak terlalu memikirkannya sampai sekarang," kata Tuchel dilansir Metro.co.uk.
“Tetapi saya akan mempertimbangkan apakah itu tim yang tepat dan apakah mereka memiliki potensi untuk memenangkan trofi seperti Piala Dunia dan Euro.”
Prestasi Southgate di Timnas Inggris

Southgate ditunjuk menjadi pelatih Inggris pada 2016. Meski belum pernah meraih juara, Southgate dinilai berhasil membawa kemajuan di skuat Tiga Singa.
Southgate berhasil membawa timnas Inggris ke semifinal Piala Dunia 2018. Ketika itu mereka kalah dari Kroasia di fase empat besar.
Southgate kemudian membawa Inggris melaju ke partai puncak di Euro 2020. Sayangnya, mereka gagal menjadi juara karena kalah dari Italia.
Jadwal Timnas Inggris di Piala Dunia 2022

Senin, 21 November 2022
- 20.00 WIB: Inggris vs Iran - SCTV, Vidio, Moji
Jumat, 25 November 2022
- 17:00 WIB: Inggris vs Amerika Serikat - SCTV, Vidio, Moji
Rabu, 30 November 2022
- 02:00 WIB: Wales vs Inggris - Vidio
Sumber: Metro.co.uk
Baca Juga:
- Daftar Lengkap Negara Peserta Piala Dunia 2022
- 6 Bek Kiri yang Bisa Gantikan Peran Ben Chilwell di Timnas Inggris pada Piala Dunia 2022
- Nasib Buruk Ben Chilwell: Cedera ACL, Absen 6 Bulan, Baru Sembuh, dan Kini Cedera Lagi
- Cedera! Ben Chilwell Absen dari Piala Dunia 2022
- Peningkatan Performa Timnas Inggris di Era Gareth Southgate
- 4 Bek Kanan yang Bisa Gantikan Reece James di Piala Dunia 2022
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 21:09 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:49
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 02:33 -
Liga Champions 21 Januari 2026 02:13 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:36 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:22 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:19
BERITA LAINNYA
-
piala dunia 19 Januari 2026 23:50 -
piala dunia 19 Januari 2026 13:01 -
piala dunia 19 Januari 2026 09:20 -
piala dunia 9 Januari 2026 17:58 -
piala dunia 3 Januari 2026 00:49 -
piala dunia 2 Januari 2026 09:11
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)
