
Bola.net - - Uruguay vs Prancis akan jadi laga pembuka perempat final Piala Dunia 2018 Rusia, Jumat (6/7) pukul 21.00 malam WIB nanti. Pertandingan itu diprediksi akan menjadi adu taktik antara dua pelatih, Oscar Tabarez dan Didier Deschamps yang dikenal sama cerdiknya.
Sejauh ini Tabarez berhasil menampilkan tim Uruguay yang solid di belakang dan oportunis di depan. Uruguay hanya kebobolan satu gol di empat laga, jumlah paling sedikit dari peserta delapan besar lainnya.
Sementara itu, Prancis bisa dibilang sebagai tim paling berbahaya saat menyerang. Kombinasi Kylian Mbappe, Antoine Griezmann dan Olivier Giroud di depan menerima dukungan maksimal dari Paul Pogba di lini tengah.
Karenanya, pertandingan nanti diprediksi akan jadi duel ketahanan fisik dan kekuatan mental.
Biasa Bertahan

Deschamps pun paham betul Uruguay adalah tim yang bertahan dengan kuat. Baginya permainan Uruguay mewakili gaya sepak bola Amerika Selatan yang memaksimalkan fisik, agresif dan berteknik tinggi.
"(Pertahanan) itu adalah soal budaya bagi mereka (Uruguay), tertanam di DNA mereka. Uruguay memiliki kualitas Amerika Selatan ketika berbicara soal teknik," kata Deschamps dikutip dari fourfourtwo,
"Mereka bisa tampil agresif ketika dibutuhkan, mereka tahu bagaimana memanfaatkan tubuh dan lengan mereka ketika dibutuhkan."
Dedikasi Uruguay

Selain itu, Deschamps juga menilai Urugay adalah tim yang sangat kompak. Tidak hanya gelandang dan para bek yang bertugas bertahan, para penyerang pun rela berjuang keras merebut dan mempertahankan bola.
"Mereka punya dedikasi tinggi, ketika tidak menguasai bola, mereka tahu apa yang perlu dilakukan. Semua pemain tahu caranya bertahan, bahkan para penyerang jika dibutuhkan."
Siapa pun pemenang antara Uruguay dan Prancis akan menghadapi calon lawan pemenang laga Belgia kontra Brasil. Jalan kedua tim menuju final memang tidak mudah.
Simak Video Menarik Ini

Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 26 Desember 2025 09:56Fakta! Kylian Mbappe Belum Bisa Disandingkan dengan Zinedine Zidane
-
Piala Dunia 12 Desember 2025 16:57Jadwal Timnas Inggris: Uji Nyali Lawan Jepang dan Uruguay Sebelum ke Piala Dunia 2026
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 16:59 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 16:42 -
Liga Champions 21 Januari 2026 16:38 -
Liga Champions 21 Januari 2026 16:31 -
Liga Champions 21 Januari 2026 16:09 -
Liga Champions 21 Januari 2026 15:56
BERITA LAINNYA
-
piala dunia 21 Januari 2026 14:02 -
piala dunia 19 Januari 2026 23:50 -
piala dunia 19 Januari 2026 13:01 -
piala dunia 19 Januari 2026 09:20 -
piala dunia 9 Januari 2026 17:58 -
piala dunia 3 Januari 2026 00:49
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479752/original/002740200_1768988813-2d8a8ac0-e1a1-497e-941e-a229e99a393a.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478844/original/040720200_1768943914-BodoGlimt_vs_Man_City_lagi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479692/original/057742100_1768986387-Juru_Bicara_KPK_Budi_Prasetyo.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479735/original/039501900_1768987850-Kades_di_Sragen_mandi_lumpur.webp)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478841/original/029387100_1768943182-AP26020727701192.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5080102/original/008701700_1736158590-20250106-Dapur_MBG-MER_2.jpg)
