
Bola.net - Pelatih Timnas Spanyol, Roberto Moreno angkat bicara terkait komposisi kipernya untuk persiapan Euro 2020. Ia menegaskan bahwa Kepa bukan kiper utama Timnas Spanyol saat ini.
Dalam beberapa tahun terakhir, David De Gea selalu dipercaya menjadi kiper utama Timnas Spanyol. Sang kiper selalu menunjukkan performa yang luar biasa di bawah mistar gawang Manchester United.
Namun musim lalu performa De Gea sempat menurun di skuat United. Alhasil Luis Enrique pada saat itu mempercayakan Kepa untuk menjadi kiper utama Timnas Spanyol.
Namun Moreno menegaskan bahwa tidak ada jaminan bagi siapapun menjadi kiper utama Spanyol di Eranya. "Penjaga gawang saya adalah De Gea, Kepa, dan Pau Lopez," beber Moreno kepada Cadena SER.
Baca komentar lengkap pengganti Luis Enrique itu di bawah ini.
Harus Bersaing
Moreno percaya bahwa saat ini tidak ada sosok yang lebih unggul di antara ketiga kipernya itu.
Ia menilai ketiga kipernya itu memiliki performa yang bagus sehingga mereka harus bersaing untuk mendapatkan posisi utama di skuat La Fura Roja.
"Saya menyukai adanya kompetisi dalam tim saya. Kepa tidak lebih baik dari De Gea, dan ia juga tidak lebih baik daripada Pau."
Kerja Keras
Moreno menegaskan bahwa ia akan bertindak secara adil untuk menentukan siapa kiper Timnas Spanyol.
Ia menyebut bahwa siapa yang akan bermain adalah ia yang memberikan usaha ekstra baik di level klub atau ketika berlatih di Timnas.
"Saya ingin pergi ke Euro dengan tiga kiper yang siap untuk bersaing."
"Ketika kiper saya sama-sama bermain di level tertinggi dan mereka semua memiliki perbedaan satu sama lain. Namun mereka semua memiliki permainan kaki yang bagus." tandasnya.
Kualifikasi Euro
Timnas Spanyol akan kembali beraksi di Kualifikasi Euro 2020 pada awal September 2019.
Mereka dijadwalkan akan berhadapan dengan Rumania dan Kepulauan Faroe pada tanggal 6 dan 9 September mendatang.
(Cadena SER)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 15:41Arsenal Tikung Manchester United untuk Bek Tangguh Inter Milan Ini?
-
Liga Italia 20 Januari 2026 15:30 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 15:17Pemain Timnas Portugal Ini Jadi Pembelian Pertama Michael Carrick di MU?
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 12:09
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 15:52 -
Liga Italia 20 Januari 2026 15:49 -
Otomotif 20 Januari 2026 15:47 -
Liga Champions 20 Januari 2026 15:46 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 15:45 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 15:41
BERITA LAINNYA
-
piala eropa 13 November 2025 10:43 -
piala eropa 10 Oktober 2025 09:19 -
piala eropa 10 Oktober 2025 07:29 -
piala eropa 10 Oktober 2025 04:49 -
piala eropa 26 September 2025 13:01 -
piala eropa 10 September 2025 10:18
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478298/original/046713600_1768897803-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_15.28.12.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478341/original/057170400_1768898969-Kantor_Pemkab_Pati.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478255/original/097859800_1768896634-Rekaman_CCTV_geng_motor_di_Makassar_serang_warga.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4969894/original/027214300_1729001411-20241015-Calon_Wamen-ANG_27.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478246/original/071746400_1768896353-Kecelakaan_di_jalur_lintas_Sumatera.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477487/original/061062800_1768828020-Pramono_Anggaran.jpeg)
