Agen Kondogbia Tampik Isu Ketertarikan Real Madrid
Bola.net | 22 Maret 2018 08:20
Sebelumnya, beberapa media di Spanyol menyatakan bahwa performa Kondogbia belakangan ini telah menarik perhatian Real Madrid. Pemain asal Prancis tersebut membantu Los Che bertengger di posisi empat La Liga saat ini.
Namun, isu tersebut langsung ditampik oleh sang agen, Daniel Perez. Dia menganggap isu tersebut sebagai candaan belaka dan menyatakan keinginan sang pemain untuk bertahan di Valencia.
"Dia memimpikan bermain dengan Valencia di Liga Champions," ujarnya kepada Radio Levante.
"Apakah Real Madrid menginginkannya? Itu sepertinya adalah lelucon dari wawancaranya di tahun 2013, saat dia mengatakan memimpikan bermain untuk Real Madrid," tambahnya.
"Saya tidak mendapatkan berita mengenai ini. Ini normal, namun klub lain sedang memperhatikan dia karena performanya musim ini," tandasnya.
Sebagai informasi, Kondogbia saat ini masih dimiliki oleh Inter Milan dan bermain bersama Valencia dengan status pinjaman. Dalam klausul peminjaman pemain tersebut, Los Che dikabarkan memiliki opsi mempermanenkan sang pemain dengan mahar sebesar 25 juta euro pada akhir musim ini.[initial]
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 22 Maret 2018 08:17
-
Liga Champions 22 Maret 2018 04:41
-
Liga Inggris 22 Maret 2018 04:14
-
Liga Inggris 22 Maret 2018 02:28
-
Liga Inggris 21 Maret 2018 23:41
LATEST UPDATE
-
Open Play 6 Februari 2023 02:17
-
Liga Spanyol 6 Februari 2023 02:15
-
Liga Inggris 6 Februari 2023 02:07
-
Liga Inggris 6 Februari 2023 02:04
-
Liga Inggris 6 Februari 2023 01:48
-
Liga Spanyol 6 Februari 2023 01:45
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 6 Transfer Terburuk di Deadline Day Bursa Transfer...
- Joao Cancelo dan 6 Pemain Bintang yang Ditendang G...
- Joao Cancelo dan 6 Pemain Bintang yang Ditendang G...
- 5 Gelandang Alternatif untuk Arsenal Apabila Gagal...
- 5 Pelatih yang Bisa Menggantikan Stefano Pioli di ...
- Daftar Pelatih yang Sudah Dipecat pada Musim 2022/...
- Frank Lampard dan Deretan Manajer yang Sudah Dipec...
KOMENTAR