
Bola.net - Mantan gelandang Barcelona, Sergi Samper angkat bicara terkait rumor kembalinya Neymar ke Camp Nou. Samper mengaku akan merasa aneh jika Neymar mengenakan seragam Barcelona sekali lagi.
Neymar pertama kali bergabung dengan Barcelona pada tahun 2013 silam. Ia dibeli dari klub Brasil, Santos dengan mahar sebesar 88 juta Euro pada saat itu.
Empat tahun membela Barca, ia meninggalkan Camp Nou untuk bergabung dengan PSG. Namun belakangan ini ia mengaku ingin kembali ke Catalunya setelah dua musim membela Juara bertahan Ligue 1 tersebut.
Menanggapi rumor kembalinya Neymar ini, Samper mengaku tidak habis pikir. "Jika ia [Neymar] kembali ke Barcelona, maka itu akan sangat aneh," ujarnya kepada Sport.
Baca komentar lengkap sang gelandang di bawah ini.
Bisa Terjadi
Meski sedikit menyangsikan Neymar kembali ke Barcelona, Samper tidak menutup peluang pemain Timnas Brasil itu untuk memperkuat Las Azulgrana.
Samper menilai Neymar memiliki kualitas yang sangat bagus, sehingga ia bisa menjadi tambahan yang bagus untuk Barcelona.
"Dia [Neymar] adalah pemain yang sangat hebat, sehingga transfer itu [Neymar ke Barcelona] bisa terjadi."
Tidak Tahu Informasi
Ketika ditanyai mengenai kabar bergabungnya Neymar tersebut, Samper mengakui gelap atas rumor tersebut.
Ia menyebut tidak mendapatkan bocoran dari internal klub, dan ia hanya mengandalkan informasi dari media massa terkait rumor Neymar.
"Jika berita itu [Neymar ke Barcelona] beredar luas di media, itu berarti bahwa ada sesuatu yang benar-benar terjadi di sana." tandasnya.
Tidak Punya Uang
Sejumlah pihak menyangsikan bahwa Barcelona bisa memulangkan Neymar di musim panas ini.
Sang gelandang memiliki harga yang sangat mahal. PSG diberitakan hanya bersedia melepasnya di angka 300 juta Euro.
Tidak hanya itu, dana Barcelona saat ini semakin menipis setelah mereka membeli Antoine Griezmann dari Atletico Madrid dengan mahar 120 juta Euro.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 19:58 -
Liga Champions 20 Januari 2026 17:00 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 16:45Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
-
Liga Champions 20 Januari 2026 16:26Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 22:38 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:28 -
Tim Nasional 20 Januari 2026 22:26 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:24 -
Liga Champions 20 Januari 2026 21:41 -
Olahraga Lain-Lain 20 Januari 2026 21:37
MOST VIEWED
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Kritik untuk Vinicius Junior: Perilakunya Menyimpang dari Nilai Historis Real Madrid
- Xabi Alonso Dipecat Real Madrid, Klub Bundesliga Bergerak Mendekati
- Taktik Arbeloa Hadirkan Solusi untuk Masalah Lama di Lini Tengah Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

