
Bola.net - Eks General Director Real Madrid, Jorge Valdano baru-baru ini mengemukakan pendapatnya mengenai kiprah eks pelatih Barcelona yang kini menangani Bayern Munich, Josep Guardiola.
Pria yang akrab disapa Pep tersebut merupakan pelatih tersukses di Eropa dalam satu dekade terakhir dengan memboyong tiga gelar La Liga, dua trofi Copa Del Rey, dan dua gelar Liga Champions bagi Barca.
Kehadirannya di Bayern Munich musim ini diyakini akan semakin membawa Die Roten semakin kuat. Musim lalu, tim asal Bavaria tersebut menjadi klub terbaik di Eropa dengan meraih treble sensasional.
Valdano menganggap bahwa keberhasilan yang diraih oleh Guardiola di Camp Nou adalah hasil dari proses panjang selama lebih dari dua dekade dan bukan semata karena polesan Pep saja.
"Ia bukan pria yang memiliki intuisi bagus, tapi ia pandai meracik formula yang tepat bagi tim dan mampu menemukan metode untuk membawa klub ke level yang lebih tinggi," ungkap Valdano seperti dilansir oleh La Red.
"Pep adalah satu mata rantai dari rangkaian panjang proses yang dijalankan Barcelona. 20 tahun membentang di antara era Cruyff dan Guardiola, jadi jika anda ingin menjadi Barcelona, anda butuh 20 tahun untuk melakukannya."
Johan Cruyff adalah legenda Barca asal Belanda yang pernah membawa kejayaan bagi klub baik sebagai pemain maupun pelatih. Saat melatih Barca di periode 1988-1996, Cruyff tidak hanya meraih kesuksesan besar dengan memenangkan 11 trofi, tapi juga mengadaptasikan sistem permainan total football ala Belanda ke dalam klub..
Namun sumbangan terbesar Cruyff bagi Blaugrana adalah ide untuk mendirikan akademi sepakbola La Masia di akhir dekade 70-an. Seperti yang kita ketahui bersama, akademi tersebut memiliki peranan penting bagi Barca saat ini dengan memberikan sokongan pemain-pemain bertalenta yang seolah tiada habisnya.[initial]
(red/mri)
Pria yang akrab disapa Pep tersebut merupakan pelatih tersukses di Eropa dalam satu dekade terakhir dengan memboyong tiga gelar La Liga, dua trofi Copa Del Rey, dan dua gelar Liga Champions bagi Barca.
Kehadirannya di Bayern Munich musim ini diyakini akan semakin membawa Die Roten semakin kuat. Musim lalu, tim asal Bavaria tersebut menjadi klub terbaik di Eropa dengan meraih treble sensasional.
Valdano menganggap bahwa keberhasilan yang diraih oleh Guardiola di Camp Nou adalah hasil dari proses panjang selama lebih dari dua dekade dan bukan semata karena polesan Pep saja.
"Ia bukan pria yang memiliki intuisi bagus, tapi ia pandai meracik formula yang tepat bagi tim dan mampu menemukan metode untuk membawa klub ke level yang lebih tinggi," ungkap Valdano seperti dilansir oleh La Red.
"Pep adalah satu mata rantai dari rangkaian panjang proses yang dijalankan Barcelona. 20 tahun membentang di antara era Cruyff dan Guardiola, jadi jika anda ingin menjadi Barcelona, anda butuh 20 tahun untuk melakukannya."
Johan Cruyff adalah legenda Barca asal Belanda yang pernah membawa kejayaan bagi klub baik sebagai pemain maupun pelatih. Saat melatih Barca di periode 1988-1996, Cruyff tidak hanya meraih kesuksesan besar dengan memenangkan 11 trofi, tapi juga mengadaptasikan sistem permainan total football ala Belanda ke dalam klub..
Namun sumbangan terbesar Cruyff bagi Blaugrana adalah ide untuk mendirikan akademi sepakbola La Masia di akhir dekade 70-an. Seperti yang kita ketahui bersama, akademi tersebut memiliki peranan penting bagi Barca saat ini dengan memberikan sokongan pemain-pemain bertalenta yang seolah tiada habisnya.[initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 22 Oktober 2025 16:56
Luka Modric Akui Eks Real Madrid Ini Jadi Alasan Utamanya Pindah ke AC Milan
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 18:14
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 18:02
-
Tim Nasional 22 Oktober 2025 17:48
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 17:30
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 17:21
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 17:21
MOST VIEWED
- Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
- Formasi Eksperimen Hansi Flick: Trio Bardghji, Rashford, dan Yamal Siap Uji Taji di Barcelona vs Olympiacos
- Hasil Getafe vs Real Madrid: Tuan Rumah 2 Kartu Merah, Mbappe Tentukan Kemenangan
- Tak Bisa Berhenti Cetak Gol, Musim Ini Memang Musimnya Kylian Mbappe!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...