
Bola.net - Manajer Real Madrid, Carlo Ancelotti turut mengomentari kepindahan Lionel Messi ke PSG. Ia menilai kepergian sang penyerang tidak akan mengurangi kekuatan Barcelona di musim ini.
Dalam satu dekade terakhir, Messi merupakan ikon dari Barcelona. Ia sudah menjadi mesin gol andalan El Blaugrana dan ia sudah mempersembahkan banyak sekali trofi untuk tim asal Catalunya itu.
Di musim panas ini kebersamaan Messi dan Barcelona resmi berakhir. Sang penyerang memutuskan pindah ke PSG setelah ia gagal didaftarkan Barcelona ke La Liga akibat adanya salary cap.
Ancelotti mengaku terkejut mendengar kabar Messi pindah ke PSG. "Saya benar-benar terkejut dengan kepindahannya itu," ujar Ancelotti dalam situs resmi Real Madrid.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Bisa Memahami
Meski terkejut, Ancelotti bisa memahami kepindahan Messi tersebut. Ia menilai wajar jika seorang pemain memutuskan berganti klub.
"Saya terkejut karena dia sudah berada di Barcelona sejak ia masih kecil. Namun saya tidak terkejut ketika seorang pemain memutuskan pindah klub,"
"Saya menghormati penuh keputusan yang diambil Messi dan Barcelona,"
Tetap Kuat
Ancelotti menilai bahwa kepergian Messi tidak akan berdampak banyak bagi Barcelona.
Ia menilai Barcelona tetap menjadi tim yang kuat meski tanpa kehadiran Messi.
"Saya rasa Barcelona tetap menjadi tim yang kuat karena mereka adalah salah satu tim terbaik di dunia. Situasi ini tidak berubah meski Messi pergi," ujarnya.
Laga Perdana
Baik Barcelona dan Real Madrid sama-sama memainkan pertandingan jornada La Liga pada pekan ini.
Real Madrid akan berhadapan dengan Deportivo Alaves sementara Barcelona akan menantang Real Sociedad.
(Real Madrid CF)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 20:49 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:00Madrid vs Monaco: Ujian Arbeloa, Reuni Mbappe, dan Angkernya Bernabeu
-
Liga Champions 20 Januari 2026 17:00
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 20:55 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:49 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:17 -
Bola Indonesia 20 Januari 2026 20:14 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:06 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:00
MOST VIEWED
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Kritik untuk Vinicius Junior: Perilakunya Menyimpang dari Nilai Historis Real Madrid
- Xabi Alonso Dipecat Real Madrid, Klub Bundesliga Bergerak Mendekati
- Taktik Arbeloa Hadirkan Solusi untuk Masalah Lama di Lini Tengah Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5357559/original/067046200_1758532798-10.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478699/original/008256800_1768912854-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_19.21.37.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478009/original/020523300_1768887815-pati6.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477533/original/029468100_1768839719-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478016/original/062089100_1768888137-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5474068/original/070100900_1768465910-PHOTO-2026-01-15-14-38-29.jpg)

