
Bola.net - Real Madrid hanya mampu bermain imbang saat menjamu Real Sociedad dalam lanjutan La Liga. Hasil ini tentunya bukan sesuatu yang menyenangkan bagi pelatih Madrid, Zinedine Zidane.
Los Blancos menghadapi Sociedad pada laga pekan ke-25 La Liga, Selasa (2/3/2021) dini hari WIB. Laga di Estadio Alfredo di Stefano itu berakhir dengan skor 1-1.
Madrid sempat tertinggal lebih dulu melalui gol Portu di menit ke-55. Namun, tuan rumah akhirnya bisa menyamakan kedudukan lewat Vinicius Junior di menit ke-89.
Hasil ini membuat Madrid masih tertahan di posisi tiga klasemen sementara La Liga dengan koleksi 53 poin. Karim Benzema dan kolega terpaut lima poin dari sang pemuncak klasemen Atletico Madrid.
Pantas Dapat Lebih
Zidane menganggap Real Madrid pantas mendapatkan hasil yang lebih baik dari sekadar imbang saat melawan Sociedad. Sebab, ia merasa Madrid sudah bermain baik dalam pertandingan ini.
"Kami pantas meraih lebih, terutama jika Anda melihat banyaknya peluang yang kami ciptakan," kata Zidane di laman resmi Real Madrid.
"Kami gagal memanfaatkannya, terutama di babak pertama yang seharusnya bisa mengubah jalannya laga. Mereka cuma punya satu peluang dan mencetak gol.
"Itulah sepak bola. Terkadang ada pertandingan yang kami menangi kendati tidak pantas."
Jalan Masih Panjang
Zidane sepertinya tidak terlalu mencemaskan hasil imbang melawan Sociedad ini. Karena pintu mereka untuk meraih juara La Liga masih terbuka lebar.
"Tapi itu tidak mengubah apapun. Saya pikir kami berada dalam kondisi bagus, lima kemenangan dan satu hasil imbang dan kita semua harus ingat musim masih cukup panjang," lanjutnya.
"Semua tim kehilangan poin selama musim ini. Kami tahu bahwa kami harus terus mengumpulkan poin di klasemen. Kami juga kehilangan poin dan akan berusaha untuk terus mengumpulkan poin. Ini terakhir kali saya mengatakannya, tapi jalannya masih panjang."
Sumber: Real Madrid
Baca Juga:
- Sikap Real Madrid Setelah Ditahan Imbang Real Sociedad: Tenang dan Sabar
- 5 Pelajaran Laga Real Madrid vs Real Sociedad: 'Dosa' Zidane Ubah Formasi di Babak Kedua
- Utak-Atik Formasi Bikin Real Madrid Hampir Kalah, Begini Jawaban Zinedine Zidane
- Man of the Match Real Madrid vs Real Sociedad: Lucas Vazquez
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 05:51 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:03Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 08:19 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 08:13 -
Liga Champions 21 Januari 2026 08:06 -
Liga Champions 21 Januari 2026 07:42 -
Liga Champions 21 Januari 2026 07:42 -
Liga Champions 21 Januari 2026 07:19
MOST VIEWED
- Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
- Barcelona Kantongi 2 Calon Pelatih Pengganti Hansi Flick, Salah Satunya Arteta
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Sudah Nyaman di Leipzig, Jurgen Klopp Akhirnya Tutup Spekulasi Kepindahannya ke Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478870/original/037289600_1768956979-1000521273.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5478868/original/049824700_1768956658-momen-unik-saat-presiden-prabowo-bertemu-pm-starmer-di-london-0a9cf1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478865/original/037928200_1768955017-PHOTO-2026-01-20-18-28-26.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478863/original/039458700_1768954137-1000521557.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478808/original/008534300_1768926875-korupsi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478859/original/052143600_1768953494-PHOTO-2026-01-20-17-52-53.jpg)

