
Bola.net - Eks playmaker Barcelona Deco mengaku paham mengapa Neymar ingin balik ke Camp Nou dari PSG.
Neymar memilih hengkang dari Barcelona pada tahun 2017 lalu. saat itu klausul rilisnya diaktifkan dan ia pun bisa bebas melenggang ke PSG.
Namun selama bermain di klub Paris itu, Neymar hampir selalu diterpa isu miring. Pada akhirnya ia disebut sudah tidak betah lagi bermain di PSG dan ingin hengkang pada musim panas 2019 kemarin.
Awalnya sempat ada kabar bahwa Neymar bisa berbelot untuk membela Real Madrid. Namun belakangan ia justru disebut bisa balik ke Barca.
Pasalnya Neymar juga disebut tak ingin ke klub mana pun kecuali Barca. Di sisi lain Blaugrana juga menginginkannya balik.
Alasan Balik
Deco kemudian menyakini bahwa Neymar tak termotivasi untuk balik ke Barca karena uang. Ia ingin balik bersama Lionel Messi dkk untuk mencari kenyamanan.
“Sejak Neymar pergi, ia memiliki satu mata untuk kembali, yang merupakan hal yang normal. Ketika Anda puas, bahagia, dan ia membuat keputusan, bukannya itu salah, tapi ia merasa nyaman dengan keberadaannya," cetusnya pada EFE, seperti dilaporkan AS.
“Sepakbola bukan hanya tentang uang, ini juga tentang merasa nyaman dan bahagia. Ia seorang profesional, dan pria yang hebat. Saya mengerti bahwa Paris Saint-Germain tidak ingin kehilangan pemain seperti drinya dan saya mengerti Barca menginginkannya kembali. Ini adalah situasi yang rumit," serunya.
"Itu normal bahwa para pemain Barca ingin ia kembali. Mereka mengenalnya, mereka adalah teman-temannya, berpikir Neymar akan kembali," ucap Deco.
Kecewa
Sebelumnya, sebagian pemain inti Barca merasa dicurangi dan dibohongi pihak klub pada bursa transfer lalu. Menurut Marca, mayoritas pemain Barca, khususnya para pemain senior, sudah sangat mengharapkan kedatangan Neymar.
Sayangnya, harapan itu tak terwujud karena Barca sulit mencapai kesepakatan dengan PSG. Padahal, Kemungkinan mengembalikan trio MSN - Lionel Messi, Luis Suarez, dan Neymar - membuat setiap pemain bersemangat.
Para pemain merasa bahwa klub tidak benar-benar tertarik mendatangkan Neymar. Bbahkan sebagian pemain merasa Barcelona memang tak benar-benar berusaha melakukannya.
(AS)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 16 November 2025 12:04 -
Liga Inggris 16 November 2025 10:58Diisukan Jadi Incaran Barcelona Hingga Chelsea, Ini Pengakuan Bek Crystal Palace
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 16 November 2025 13:42 -
Piala Dunia 16 November 2025 12:50 -
Liga Spanyol 16 November 2025 12:04 -
News 16 November 2025 11:41 -
Liga Inggris 16 November 2025 10:58 -
Liga Inggris 16 November 2025 09:58
MOST VIEWED
- Florentino Perez Guncang Tradisi Real Madrid: Rencana Jual 49 Persen Saham Klub Picu Kontroversi
- Peringatan Keras Eks Pelatih Spanyol untuk Lamine Yamal: Tidak Akan Bertahan Lama
- Formasi Impian Barcelona Jika Harry Kane Bergabung Musim Depan
- Joan Laporta Tutup Peluang Lionel Messi Balik ke Barcelona: Jujur Tidak Realistis
HIGHLIGHT
- 5 Pemain yang Harus Segera Ditarik dari Masa Pemin...
- Juventus Resmi Pecat Igor Tudor, Ini 5 Kandidat Pe...
- 7 Rekan Satu Tim di Timnas yang Pernah Bertikai He...
- 4 Striker Terbaik Versi Harry Kane, Nama Thierry H...
- Real Madrid Siap Cuci Gudang? 4 Pemain Ini Bisa Pe...
- 3 Pemain Terbaik Versi Zlatan Ibrahimovic: Messi N...
- Terancam Gagal ke Piala Dunia, 6 Pemain Inggris In...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5411149/original/081267300_1763003669-IMG-20251113-WA0012.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5395119/original/044666400_1761655715-DKI_Jakarta_3.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5360697/original/082788100_1758719568-183357.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5409677/original/055060200_1762868297-1001160294.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5413908/original/039066900_1763210854-1000760793.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5413903/original/090194400_1763209758-1000558829.jpg)

