
Bola.net - - Klub asal Inggris, Liverpool, dikabarkan tengah melirik kiper Atletico Madrid, Jan Oblak, untuk menambah kualitas di sektor penjaga gawang. Namun, Los Rojiblancos siap memagari sang pemain dengan klausul pelepasan yang tinggi.
Oblak merupakan salah satu punggawa Atletico Madrid dan telah membela klub Spanyol tersebut selama empat musim. Berkat penampilan apiknya di bawah mistar gawang, ia berhasil membuat klub asuhan Diego Simeone itu menjuarai Liga Europa.
Namun, kebutuhan Liverpool akan sosok pemain baru di sektor gawang bisa jadi membuat Oblak mengakhiri kiprahnya di Wanda Metropolitano. Seperti yang diketahui, sisi pertahanan masih menjadi masalah The Reds meskipun telah mendatangkan Virgil van Dijk.
Untuk mengatasi hal tersebut, Atletico pun siap menambahkan klausul pelepasan yang tinggi dalam kontrak sang kiper. Hal tersebut disampaikan langsung oleh CEO Los Rojiblancos, Gil Marin.
"Kami akan mencoba untuk menaikkan klausul pelepasan Oblak, tapi apa yang kami harus lakukan adalah percaya dengannya," ujar Gil Marin kepada Cadena COPE.
"Kami tahu bahwa dia ingin bertahan, dan kami juga menginginkan dia bertahan," pungkasnya.
Di musim ini sendiri, Oblak hanya melewatkan satu pertandingan di La Liga. Dalam 36 penampilannya, ia hanya kebobolan 20 gol dan membuat 22 clean-sheet, serta membawa Atletico Madrid bertengger di posisi dua.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 21 Januari 2026 12:17 -
Liga Champions 21 Januari 2026 11:44Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
-
Liga Spanyol 21 Januari 2026 11:07Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
-
Liga Champions 21 Januari 2026 08:57Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 12:48 -
Liga Spanyol 21 Januari 2026 12:17 -
Liga Champions 21 Januari 2026 12:17 -
Lain Lain 21 Januari 2026 11:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 11:44 -
Tim Nasional 21 Januari 2026 11:40
MOST VIEWED
- Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
- Barcelona Kantongi 2 Calon Pelatih Pengganti Hansi Flick, Salah Satunya Arteta
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Sudah Nyaman di Leipzig, Jurgen Klopp Akhirnya Tutup Spekulasi Kepindahannya ke Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5479356/original/013937200_1768975045-puluhan-siswa-di-kulon-progo-diduga-keracunan-mbg-3a1f73.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5280954/original/009632900_1752299185-c1c8ad8b-1c19-4eff-8aa1-bdcf76216eea.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478781/original/040950500_1768923114-11.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478016/original/062089100_1768888137-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4969894/original/027214300_1729001411-20241015-Calon_Wamen-ANG_27.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479273/original/040448300_1768972941-8.jpg)

