
Bola.net - Sebuah pengakuan dibuat oleh Gerard Pique. Bek Barcelona itu mengakui bahwa ia ia tidak masalah mendapatkan banyak kritikan karena ia menilai kritikan itu malah membuatnya lebih kuat.
Bek 32 tahun tersebut bisa dikatakan menjadi salah satu pemain kunci Barcelona. Ia sudah satu dekade terakhir menjadi andalan di lini pertahanan Barcelona.
Namun Pique sendiri dikenal sebagai salah satu pemain Barca yang kontroversial. Ia kerap mengeluarkan komentar komentar kontroversial, terutama jika menyangkut Real Madrid. Alhasil ia kerap mendapatkan kritikan dari berbagai pihak.
Pique sendiri mengaku tidak terganggu dengan kritikan yang datang baginya. "Kritikan saya mendapatkan kritikan, itu malah memotivasi saya untuk menjadi lebih baik lagi," beber Pique kepada Antena 3 TV.
Baca komentar lengkap sang bek di bawah ini.
Senang Dikriik
Pique mengaku malah menikmati kritikan-kritikan yang ditujukan kepadanya karena ia merasa memiliki kemampuan yang baik.
"Saya rasa semakin anda bermain dengan baik maka semakin terganggu orang-orang."
"Ada kalanya ketika saya bermain di tim Nasional dan mereka banyak menghujat saya dan bagi saya pribadi, itu adalah saat-saat terbaik saya."
Efek Kedewasaan
Pique juga mengatakan bahwa ia berhasil memiliki mentalitas itu karena ia sudah dewasa sehingga ia tidak terpengaruh dengan kritikan-kritikan tersebut.
"Saya bisa seperti ini karena saya memiliki kulit yang tebal. Ketika saya masih muda, kritikan-kritikan itu lebih banyak mempengaruhi dan perlahan tapi pasti bisa memakluminya."
"Dunia sepakbola selalu berpatokan pada hasil akhir. Jika anda kalah, maka anda akan mendapatkan kritikan dan jika anda menang, anda akan mendapat pujian meski anda tidak bermain dengan baik." ia menambahkan.
Naik Peringkat
Saat ini Barcelona mulai menemukan performa terbaik mereka setelah sempat kehilangan keseimbangan di awal musim.
Mereka kini berada di peringkat kedua klasemen sementara EPL, terpaut dua poin dari Real Madrid di puncak klasemen.
(A3 TV)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:49
Hansi Flick Acungi Jempol Performa Marcus Rashford: Makin Hari, Makin Sip!
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:57
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 21-23 Oktober 2025
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:05
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 22 Oktober 2025 13:24
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 13:12
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 12:29
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:59
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:49
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:43
MOST VIEWED
- Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
- Formasi Eksperimen Hansi Flick: Trio Bardghji, Rashford, dan Yamal Siap Uji Taji di Barcelona vs Olympiacos
- Hasil Getafe vs Real Madrid: Tuan Rumah 2 Kartu Merah, Mbappe Tentukan Kemenangan
- Tak Bisa Berhenti Cetak Gol, Musim Ini Memang Musimnya Kylian Mbappe!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...