
Bola.net - - Mantan pemain Real Madrid, Javier Saviola, membeberkan kehebatan Lionel Messi ketika ia masih bermain di Barcelona. Sebelum menjalani debut pada tahun 2004, Saviola sudah mendengar kabar tentang kehebatan pemain asal Argentina tersebut.
"Saya mendengar ada pemain dari tim muda Barca dan akan menyenangkan jika melihatnya bermain. Mereka mengatakan pada kami, ia punya kaki kiri yang sulit dipercaya, itu sudah membuatnya berbeda dan mereka menilai ia akan menjadi yang terbaik di dunia," kata Saviola pada Omnisport.
"Ia lebih baik daripada pemain lain karena ia bisa berpikir sebelum mendapat bola di kakinya. Kebanyakan pemain tak bisa melakukan itu. Kami tak bisa berpikir sebelum mendapat bola. Mungkin karena kelelahan, mungkin karena skill kami, tapi kami tak bisa."
"Ia berpikir, berimajinasi tentang permainan sebelum mendapatkan bola kemudian mengeksekusinya. Ia memiliki kecepatan, sulit untuk dihentikan. Efektif, memahami rekannya dan pemain lengkap. Pemain normal hanya menguasai dua atau tiga skill, ia punya semuanya," papar mantan pemain asal Argentina yang pernah membela Barca hingga 2007 kemudian bermain di Real Madrid hingga 2009.
Messi yang saat ini berusia 29 tahun, telah mencatatkan 549 penampilan bersama Barca dengan mengumpulkan 475 gol dan 219 assist.
Hari ini, Sabtu (3/12), ia akan bermain bersama pasukan Barca lainnya ketika menjamu Real Madrid di Camp Nou dalam lanjutan La Liga.
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 10:21Gelandang Barcelona Ini Bakal Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 10:10Mbappe Muak Lihat Rekannya di Madrid Dibully: Kritik Timnya, Jangan Orangnya!
-
Liga Champions 20 Januari 2026 09:50Real Madrid vs Monaco, Mbappe: Terima Kasih Mantan, Tapi Madrid Wajib Menang!
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 10:40 -
Otomotif 20 Januari 2026 10:39 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 10:30 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 10:30 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 10:22 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 10:21
MOST VIEWED
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Kritik untuk Vinicius Junior: Perilakunya Menyimpang dari Nilai Historis Real Madrid
- Xabi Alonso Dipecat Real Madrid, Klub Bundesliga Bergerak Mendekati
- Taktik Arbeloa Hadirkan Solusi untuk Masalah Lama di Lini Tengah Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477579/original/019190600_1768874094-000_33XE89E.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477532/original/063564500_1768839718-2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477583/original/075647800_1768874796-IMG_5918.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477549/original/015844900_1768861847-IMG-20260120-WA0007.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477572/original/086554700_1768872415-1001527539.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5435332/original/088670700_1765019529-IMG_20251206_174445.jpg)

