
Bola.net - Asa Manchester United untuk mendapatkan Federico Valverde nampaknya bakal kandas. Karena Real Madrid ogah menjual pemain Uruguay itu di musim panas nanti.
Seperti yang sudah diketahui, MU terancam kehilangan salah satu gelandang mereka. Ia adalah Paul Pogba yang dilaporkan bakal hengkang dari Old Trafford di musim panas nanti.
United sudah mulai berburu penggantinya. Salah satu pemain yang ditaksir oleh Setan Merah adalah Federico Valverde yang saat ini menjadi bagian dari Real Madrid.
Marca mengklaim MU bakal gigit jari dalam upaya perekrutan Valverde. Karena sang gelandang dilaporkan tidak akan dijual di musim panas nanti.
Simak situasi transfer Valverde di bawah ini.
Pemain Krusial
Menurut laporan tersebut, Zinedine Zidane ogah berpisah dengan Federico Valverde di musim panas nanti.
Ia menilai gelandang 22 tahun itu punya potensi yang besar. Ia diproyeksikan menjadi pemain masa depan EL Real.
Sang pemain dianggap investasi penting karena beberapa gelandang Madrid seperti Luka Modric dan Toni Kroos sudah berumur. Jadi Zidane ingin mempertahankan sang gelandang.
Posisi Kuat
Menurut laporan tersebut, posisi Real Madrid cukup kuat untuk mempertahankan Valverde.
Sang gelandang masih terikat kontrak jangka panjang di Bernabeu. Sang gelandang akan membela panji Los Blancos hingga tahun 2025 mendatang.
Selain itu Valverde juga dikabarkan bahagia di Madrid sehingga ia ogah berpindah klub.
Performa Apik
Performa Valverde di skuat Real Madrid musim ini cukup bagus.
Ia membuat tiga gol dan satu assist dari total 18 penampilan untuk El Real musim ini.
(Marca)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:19
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 23:08
Dean Huijsen Beri Sinyal Comeback di El Clasico Kontra Barcelona
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 22:31
Senne Lammens, Kiper Baru yang Kini Tak Tergantikan di Manchester United
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:38
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:25
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:22
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:19
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:12
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:05
MOST VIEWED
- Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
- Formasi Eksperimen Hansi Flick: Trio Bardghji, Rashford, dan Yamal Siap Uji Taji di Barcelona vs Olympiacos
- Hasil Getafe vs Real Madrid: Tuan Rumah 2 Kartu Merah, Mbappe Tentukan Kemenangan
- Tak Bisa Berhenti Cetak Gol, Musim Ini Memang Musimnya Kylian Mbappe!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...