
Bola.net - Pelatih Barcelona Ronald Koeman melontarkan pujian untuk Sergio Aguero. Menurutnya, Aguero akan jadi pemain yang penting untuk Blaugrana.
Aguero bergabung dengan Barcelona pada musim panas ini. Striker asal Argentina itu diboyong ke Camp Nou dengan status bebas transfer.
Aguero hijrah ke Barcelona setelah kontraknya bersama Manchester City habis. Dia diikat dengan kontrak hingga Juni 2023.
Kedatangan Aguero
Kedatangan Aguero akan menambah kekuatan lini depan Barcelona pada musim depan. Hal itu diakui oleh Koeman.
"Sergio Aguero adalah rekrutan penting karena kami harus melakukan perbaikan di depan gawang," ujar Koeman kepada Barca TV.
"Kun adalah pemain berpengalaman dan sangat bebahaya di kotak penalti. Dia harus berada dalam kondisi fisik yang tepat, dan kami ingin dia berada dalam kondisi terbaik untuk kami."
Soal Depay
Aguero bukan satu-satunya penyerang yang didatangkan Barcelona. Blaugrana juga merekrut Memphis Depay secara gratis dari Lyon.
“Penting bagi saya untuk mengenalnya dengan baik. Dia tahu bagaimana saya bekerja dan dia adalah pemain dengan banyak karakter," lanjutnya.
"Dia kuat, cepat, dia memberi kami banyak hal. Dia bisa bermain di mana saja di depan dan dia datang ke puncak kariernya. Dia banyak berkembang di Lyon dan dia mendapatkan pengalaman sebagai kapten."
Soal Garcia
Barcelona juga mendapatkan Eric Garcia dari Manchester City. Koeman menilai bek asal Spanyol itu punya masa depan yang cerah.
“Dia menjalani Euro 2020 dengan baik. Dia adalah pemain yang tumbuh di akademi dan meskipun masih muda, dia berpengalaman," sambungnya.
"Dia bermain di posisi di mana saya memiliki banyak pengalaman sehingga saya bisa lebih fokus pada penampilannya. Dia bagus dalam menguasai bola sehingga kami bisa berkembang di area itu dan dia memiliki masa depan yang cerah di depannya.”
Sumber: FC Barcelona
Baca Juga:
- Palestina Sambut Gembira Keputusan Barcelona Batal Main di Ibu Kota Israel
- 100 Juta Euro untuk Griezmann dan Coutinho, Apa Langkah Barcelona?
- Koeman: Messi Favorit Raih Ballon d'Or
- Coutinho dan Griezmann, Beban Puluhan Juta Euro Barcelona
- Lionel Messi, Apa yang Masih Bisa Diraihnya Lagi?
- Bukan Barcelona, Saul Niguez Malah Lebih Berpeluang ke Liverpool?
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 14:37
Ousmane Dembele Dukung Mbappe Raih Ballon dOr: Dia Layak Dapat!
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:49
Hansi Flick Acungi Jempol Performa Marcus Rashford: Makin Hari, Makin Sip!
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 18:14
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 18:02
-
Tim Nasional 22 Oktober 2025 17:48
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 17:30
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 17:21
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 17:21
MOST VIEWED
- Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
- Formasi Eksperimen Hansi Flick: Trio Bardghji, Rashford, dan Yamal Siap Uji Taji di Barcelona vs Olympiacos
- Hasil Getafe vs Real Madrid: Tuan Rumah 2 Kartu Merah, Mbappe Tentukan Kemenangan
- Tak Bisa Berhenti Cetak Gol, Musim Ini Memang Musimnya Kylian Mbappe!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...