
Bola.net - Bek Real Madrid Sergio Ramos memecahkan rekor catatan gol terbanyak dalam semusim bagi seorang bek di La Liga di abad ini.
Madrid bertandang ke markas Leganes pada Senin (20/07/2020) dini hari WIB. Ini adalah laga pamungkas El Real pada musim 2019-20 ini.
Ramos pun dijadikan starter oleh Zinedine Zidane di pertandingan ini. Defender berusia 34 tahun itu pun mengawali laga dengan sempurna.
Pada menit kesembilan, ia menjebol gawang Leganes. Ia menanduk bola hasil umpan Isco.
Pecahkan Rekor Mariano Pernia
Bagi Sergio Ramos, ini adalah golnya yang ke-11 pada musim ini. Gol itu pun tercatat sebagai gol yang spesial.
Sebab gol itu membuat Ramos menjadi bek dengan raihan gol terbanyak dalam semusim di pentas La Liga pada abad ke-21. Ia mengalahkan rekor yang sebelumnya dicatatkan oleh Mariano Pernia.
Sebelumnya, Pernia mencatatkan rekor tersebut pada musim 2005-06 silam. Pernia mencatatkannya bersama klub Getafe.
11 - @realmadriden's Sergio Ramos has scored 11 goals in @LaLigaEN 2019/20, the most by a defender in a single season in the 21st century (Mariano Pernía, 10 for Getafe in 2005/06). Captain. pic.twitter.com/POhxClToF2
— OptaJose (@OptaJose) July 19, 2020
Pecahkan Rekor Legenda Barcelona
Sebelumnya, Sergio Ramos sudah memecahkan rekor lainnya. Rekor tersebut sebelumnya sempat dikuasai oleh legenda Barcelona, Ronald Koeman.
Ia menjadi pencetak gol terbanyak dalam sejarah La Liga. Rekor tersebut ia pecahkan ketika membantu Madrid mengalahkan Real Sociedad pada 22 Juni 2020 lalu.
Gol tersebut membuat Sergio Ramos mengemas 68 gol di ajang La Liga dari 486. Sementara Koeman 67 gol.
(Opta Jose)
Baca Juga:
- Raih Gelar La Liga ke-34, Zinedine Zidane: Ini Jasa Semua Pemain Real Madrid
- Gareth Bale Tak Masuk Skuad Real Madrid, Takut 'Ketiduran' Lagi di Bench Pemain?
- Tak Mabuk Juara, Madrid Tetap Serius Hadapi Leganes
- 5 Pemain Kunci Ini Antar Real Madrid Juara La Liga 2019-2020
- Salip Barcelona dan Juara La Liga, Apa Sih Resep Sukses Real Madrid?
- Kiper-kiper Ikonik La Liga: 5 Pemenang Penghargaan Zamora Terbaik di Era Modern
- Sukses Juara La Liga, Ini Lima Pemain Terbaik Real Madrid Musim 2019-20
- 4 Rencana Besar Real Madrid Usai Jadi Juara: Salah Satunya Soal Transfer Pemain Top
- Real Madrid Juara, Florentino Perez: Ballon d'Or Tahun Ini Milik Karim Benzema!
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 23:08
Dean Huijsen Beri Sinyal Comeback di El Clasico Kontra Barcelona
-
Asia 22 Oktober 2025 22:57
Hasil AFC Champions League Two: Tanpa Ronaldo, Al Nassr Tetap Perkasa di India
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 22:31
Senne Lammens, Kiper Baru yang Kini Tak Tergantikan di Manchester United
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 23:27
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 23:10
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 23:08
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 22:58
-
Asia 22 Oktober 2025 22:57
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 22:48
MOST VIEWED
- Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
- Formasi Eksperimen Hansi Flick: Trio Bardghji, Rashford, dan Yamal Siap Uji Taji di Barcelona vs Olympiacos
- Hasil Getafe vs Real Madrid: Tuan Rumah 2 Kartu Merah, Mbappe Tentukan Kemenangan
- Tak Bisa Berhenti Cetak Gol, Musim Ini Memang Musimnya Kylian Mbappe!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...