
Bola.net - - Real Madrid nampaknya tidak akan butuh waktu lama untuk mendapatkan pemain yang akan menggantikan posisi Pepe di lini belakang. Pasalnya, Madrid dikabarkan sudah memilih nama Jesus Vallejo sebagai andalan di sektor belakang untuk musim depan.
Madrid tidak perlu terjun ke bursa transfer untuk bisa mendapatkan jasa Vallejo. Pasalnya, pemain berusia 20 tahun ini sudah memiliki kontrak dengan Madrid. Hanya saja, musim lalu ia dipinjamkan ke klub Bundesliga, Eintracht Frankfurt.
Dikutip dari Marca, Madrid sudah sepakat untuk memulangkan Vallejo dan akan menjadi bagian dari skuat utama untuk musim 2017/18 mendatang. Vallejo akan mengisi satu tempat kosong yang baru saja ditinggalkan oleh Pepe.
Pemain yang dibeli Madrid pada tahun 2015 lalu dari Real Zaragoza ini akan menjadi pilihan alternatif setelah para pemain utama seperti Sergio Ramos, Raphael Varane dan Nacho Fernandez.
Vallejo sendiri memang sejak awal sudah diamati oleh Zinedine Zidane kiprahnya di Bundesliga. Pelatih Real Madrid tersebut merasa cukup puas dengan catatan impresif Vallejo bersama dengan Frankfurt dimana ia bisa mengemban tugas bersama dengan tim utama dan tampil secara reguler.
Pepe dipastikan tidak akan lagi menjadi bagian dari skuat Madrid pada musim depan. Pemain asal Portugal tidak mendapatkan kontrak baru. Kabarnya, pemain berusia 34 tahun saat ini sedang didekati oleh klub Serie A, Inter Milan.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 21 Januari 2026 12:17 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
-
Liga Spanyol 21 Januari 2026 11:17 -
Liga Spanyol 21 Januari 2026 11:07Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
LATEST UPDATE
-
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 18:57 -
Otomotif 21 Januari 2026 18:54 -
Otomotif 21 Januari 2026 18:51 -
Bola Indonesia 21 Januari 2026 18:45 -
Bola Indonesia 21 Januari 2026 18:32 -
Tim Nasional 21 Januari 2026 18:27
MOST VIEWED
- Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
- Barcelona Kantongi 2 Calon Pelatih Pengganti Hansi Flick, Salah Satunya Arteta
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Sudah Nyaman di Leipzig, Jurgen Klopp Akhirnya Tutup Spekulasi Kepindahannya ke Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479924/original/058776200_1768996184-black_box_pesawat_ATR_42-500_berhasil_ditemukan.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479400/original/088382900_1768977432-IMG_6942.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479848/original/099263500_1768993318-Wakil_Bupati_Pati_Chandra.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4843315/original/041301600_1716764000-20240526_123544.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5453730/original/031694300_1766490130-Menteri_Perumahan_dan_Kawasan_Permukiman__PKP___Maruarar_Sirait-23_Desember_2025a.jpg)

