
Bola.net - Ada kabar baru beredar seputar masa depan Marco Asensio. Sang winger berpotensi cabut dari Real Madrid setelah negosiasi kontrak barunya mengalami kebuntuan.
Asensio saat ini berada di ambang pintu keluar Santiago Bernabeu. Ini disebabkan kontrak sang winger akan habis di musim panas nanti.
Real Madrid dilaporkan belum ikhlas untuk melepas kepergian sang winger. Mereka mencoba membujuk pemain timnas Spanyol itu untuk bertahan.
Dilansir Marca, situasi perpanjangan kontrak Asensio mengalami kemacetan. Alhasil sang winger berpotensi cabut dari sana di musim panas nanti.
Simak situasi transfer Asensio selengkapnya di bawah ini.
Tidak Kunjung Sepakat
Menurut laporan tersebut, manajemen Real Madrid sudah memberikan kontrak baru untuk sang winger sejak beberapa bulan yang lalu.
Namun hingga saat ini, proses negosiasi kedua pihak mengalami kebuntuan. Ini disebabkan tawaran kontrak yang diberikan Real Madrid terlalu kecil.
Asensio menilai ia layak mendapatkan tawaran yang lebih bagus. Alhasil ada kebuntuan dalam proses negosiasi ini.
Putuskan Pergi
Menurut laporan tersebut, jika negosiasi kontrak ini terus buntu, Asensio akan cabut dari Real Madrid.
Saat ini sang winger mendapatkan banyak tawaran dari klub-klub top Eropa. Namun ia sengaja menahan tawaran-tawaran itu karena ia memprioritaskan bertahan di Real Madrid.
Jika Real Madrid masih keras kepala tidak mau menaikkan nilai kontraknya maka sang winger akan memantapkan hati untuk cabut dari Bernabeu.
Pindah ke Inggris
Menurut laporan yang beredar saat ini, Asensio kemungkinan besar akan melanjutkan karir di Inggris.
Ada Arsenal dan Manchester United yang dilaporkan tertarik untuk merekrut mantan pemain Real Mallorca tersebut.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 20:00Madrid vs Monaco: Ujian Arbeloa, Reuni Mbappe, dan Angkernya Bernabeu
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 00:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:36 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:22 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:19 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:53
MOST VIEWED
- Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
- Barcelona Kantongi 2 Calon Pelatih Pengganti Hansi Flick, Salah Satunya Arteta
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Sudah Nyaman di Leipzig, Jurgen Klopp Akhirnya Tutup Spekulasi Kepindahannya ke Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

