
Bola.net - - Pemain legendaris Brasil, Pele, menilai Paulinho akan membuat kejutan di Barcelona dengan penampilannya yang bagus. Ia dipercaya akan menjawab seluruh keraguan fans Barca selama ini.
Paulinho baru saja gabung dengan Barcelona pada bursa transfer musim panas ini dari klub Tiongkok Guangzhou Evergrande Taobao. Gelandang 29 tahun tersebut ditebus dengan harga 40 juta euro.
Sebelum bermain di Tiongkok, pemain asal Brasil tersebut pernah membela Tottenham selama dua tahun. Ia gagal bersinar di Inggris.
Melihat sepak terjang Paulinho, banyak fans Barca yang terlalu dini meragukan kualitasnya. Ia pun diragukan akan banyak membantu Blaugrana menorehkan prestasi musim ini.
Namun tidak demikian menurut Pele. Menurutnya, Paulinho sempat bermain di Tiongkok karena tuntutan bisnis yang dijalankan klub. Soal kualitas, Pele tak meragukan.
"Saya rasa Barcelona akan melalui beberapa perubahan tapi Paulinho akan mengejutkan banyak orang dengan kekuatan dan karakternya," sebut Pele pada Marca.
"Sebelum gabung Barcelona, ia bermain di Cina, tapi ia mendapat penawaran lainnya--dari Jerman, Italia."
"Ia menuju ke Cina karena hari ini, penting untuk menyebut tentang hal ini, bisnis menjadi salah satu faktor yang menentukan di mana para pemain akan bermain karena mereka [klub] yang menjual pemain pada klub lain," paparnya.
Paulinho sendiri melakukan debutnya bersama Barca sebagai pemain pengganti kala menghadapi Deportivo Alaves sebelum jeda internasional. Saat ini Paulinho tengah tergabung dengan skuat timnas Brasil.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 17:00 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 16:45Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
-
Liga Champions 20 Januari 2026 16:26Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 16:01Mantan Pemain Real Madrid Sebut Vinicius Bisa Bangkit dengan Cara Ini
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 03:34 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00
MOST VIEWED
- Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
- Barcelona Kantongi 2 Calon Pelatih Pengganti Hansi Flick, Salah Satunya Arteta
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Sudah Nyaman di Leipzig, Jurgen Klopp Akhirnya Tutup Spekulasi Kepindahannya ke Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

