
Bola.net - - Gerard Pique menjadi pembicaraan hangat di Spanyol dewasa ini. Bukan karena permainannya di lapangan, Pique dikecam karena komentar-komentar pedas yang menyindir Espanyol jelang Derby Catalan, Sabtu (30/3) malam WIB nanti.
Masalah ini dimulai saat Pique diundang sebagai bintang tamu pada salah satu program talkshow di stasiun televisi Spanyol. Dia mendapatkan beberapa pertanyaan soal Barca, juga soal dirinya.
Pada program berujudul 'La Resistencia' di Movistar+, Pique menghina Espanyol jelang derby malam nanti. Dia tidak menahan diri dan berkata: "Saya punya lebih banyak uang daripada bujet Espanyol tahun ini. Tidak, bukan hanya 57 juta euro, jauh lebih banyak dari itu," tegas Pique sambil tertawa.
Komentar ini tentu mengundang berbagai respons, mulai dari jawaban Ernesto Valverde sampai pihak Espanyol. Baca ulasan selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Balasan Espanyol
Komentar sarkastis Pique itu mendapatkan respons langsung dari pihak Espanyol. Melalui akun resmi Twitter @RCDEspanyol, mereka menjawab bahwa nilai tim tidak hanya diukur melalui euro.
Aquests són els nostres valors#RCDE | #Volem | #EspanyoldeBarcelona | #BarçaEspanyol pic.twitter.com/o87XBvOwpi
— RCD Espanyol de Barcelona (@RCDEspanyol) March 29, 2019
"Fans kami, tim kami yang memberikan seluruh kemampuan mereka setiap hari, sejarah 119 tahun kami, menit ke-21 kami, akademi kami, respek kami terhadap rival, dan jersey biru-putih hati kami," kalimat awal unggahan tersebut.
"Inilah kekayaan kami dan nilai-nilainya tidak diukur dengan euro."
Espanyol tidak mau termakan komentar Pique. Wakil presiden Espanyol, Carlos Garcia-Pont juga memberikan responsnya: "Dia [Pique] adalah pemain yang terkadang mendorong para penggemar untuk bertengkar daripada berbicara soal olahraga," buka Carlos.
"Saya tidak terlalu mementingkan itu. Komentar itu jangan dianggap terlalu serius. Jika dia ingin melontarkan candaan dan beberapa orang ingin tertawa, biarkan saja mereka tertawa."
Mempermalukan Barca
Secara tidak langsung, komentar Pique itu sebenarnya juga mempermalukan Barcelona. Sebagai klub dengan sejarah yang begitu kental, Barcelona bukan hanya soal uang, Pique seharusnya tahu itu. Sebab itu, seharusnya dia tidak menilai tim lain hanya berdasarkan uang.
Bos Barca, Ernesto Valverde tidak mau banyak berkomentar. Dia belum melihat komentar Pique, tetapi pada akhirnya nanti dia akan memberikan jawaban yang tepat.
"Saya belum melihatnya, tapi tidak terhindarkan saya akan mengetahui komentar dia. Saat ini saya tidak bisa berkata banyak," ujar Valverde.
"Itu adalah program komedi dan saya kira dia berusaha menjadi jenaka," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 08:57Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
-
Liga Champions 20 Januari 2026 17:00 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 16:45Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
-
Liga Champions 20 Januari 2026 16:26Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 16:01Mantan Pemain Real Madrid Sebut Vinicius Bisa Bangkit dengan Cara Ini
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 09:29 -
Liga Champions 21 Januari 2026 09:15 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 09:15 -
Liga Champions 21 Januari 2026 09:09 -
Liga Champions 21 Januari 2026 09:02 -
Liga Champions 21 Januari 2026 08:58
MOST VIEWED
- Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
- Barcelona Kantongi 2 Calon Pelatih Pengganti Hansi Flick, Salah Satunya Arteta
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Sudah Nyaman di Leipzig, Jurgen Klopp Akhirnya Tutup Spekulasi Kepindahannya ke Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478700/original/061728400_1768912854-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_19.21.38.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478812/original/086450500_1768927581-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5383964/original/082146600_1760706112-Mensesneg_Prasetyo_Hadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478881/original/082736200_1768958519-PHOTO-2026-01-20-18-28-27.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478870/original/037289600_1768956979-1000521273.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5478868/original/049824700_1768956658-momen-unik-saat-presiden-prabowo-bertemu-pm-starmer-di-london-0a9cf1.jpg)

