
Bola.net - Real Madrid masih berharap-harap cemas menunggu perkembangan kebugaran Karim Benzema. Saat ini Benzema masih berjuang mencapai kondisi fit untuk bermain.
Benzema mengalami cedera hamstring sebelum jeda internasional beberapa pekan lalu. Kondisinya tidak terlalu parah, tapi Madrid harus berhati-hati agar kondisi Benzema tidak memburuk.
Madrid telah melewati beberapa pertandingan tanpa Benzema dan terbukti mereka kesulitan menang. Benzema adalah pencetak gol utama Los Blancos musim ini.
Pekan depan, Rabu (16/2/2022), Madrid akan menyambangi PSG di babak 16 besar Liga Champions 2021/22. Bisakah Benzema bermain di pertandingan tersebut?
Tidak buru-buru
Sebagai pelatih, Carlo Ancelotti tahu betul pentingnya Benzema untuk Madrid. Sekarang kondisinya cukup bagus, tapi dia tidak bisa buru-buru membuat keputusan.
"Kami merasa positif soal Karim. Dia masih berlatih secara individu dan kami harus menunggu supaya dia bisa kembali berlatih bersama tim," ujar Ancelotti di Realmadrid.com.
"Mungkin Minggu atau Senin, sebelum kami membuat keputusan itu. Untuk sekarang, tidak ada yang bisa saya katakan sampai nanti."
Tidak mau ambil risiko
Meski begitu, Ancelotti juga menegaskan bahwa Benzema tidak akan bermain jika situasinya tidak aman. Kesehatan pemain adalah yang terutama, Madrid harus berhati-hati mengambil keputusan.
"Secara umum, saya dan para dokter merasa kondisinya sangat bagus. Kami selalu berkata bahwa kesehatan pemain adalah yang terutama. Kami tidak mau mengambil risiko," lanjut Ancelotti.
"Karim akan bermain jika kami rasa dia bisa melakukannya tanpa mengambil risiko. Jadi, jika Karim bermain pekan depan, itu artinya sudah tidak ada risiko," tandasnya.
Sumber: Real Madrid
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 05:51 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:29Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
-
Liga Champions 21 Januari 2026 05:27Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
-
Liga Champions 21 Januari 2026 05:19 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:17Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 05:51 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 05:30 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:29 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:27 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:19 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:17
MOST VIEWED
- Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
- Barcelona Kantongi 2 Calon Pelatih Pengganti Hansi Flick, Salah Satunya Arteta
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Sudah Nyaman di Leipzig, Jurgen Klopp Akhirnya Tutup Spekulasi Kepindahannya ke Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/3938377/original/044594100_1645165608-20220218-Waspada_Cuaca_Ekstrem_di_Jakarta-8.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478848/original/072098400_1768948523-IMG_5436.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478781/original/040950500_1768923114-11.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478819/original/069986000_1768929823-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_22.57.56.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)

