
Bola.net - - Pelatih Sevilla, Jorge Sampaoli menyanjung capaian yang sudah diraih oleh Real Madrid pada musim ini. Menurut Sampaoli, apa yang digapai Madrid musim ini menunjukkan mereka sebagai klub terbaik dunia.
Madrid baru saja melangkah ke final Liga Champions beberapa hari yang lalu. Langkah tersebut menyusul kesuksesan anak asuh Zinedine Zidane ini mengalahkan sang rival sekota Atletico Madrid secara agregat di babak semifinal.
Bagi Madrid, itu adalah laga final kedua mereka secara beruntun. Tak hanya di situ saja, Madrid saat ini juga masih bersaing ketat dengan Barcelona untuk berebut gelar juara di La Liga.
"Hasil pekan lalu akan sangat mempengaruhi mereka dan mereka akan berada dalam suasana yang sangat positif. Saat ini, mereka adalah tim terbaik di dunia, berjuang untuk menang di La Liga dan Liga Champions," kata Sampaoli dikutip dari Marca.
Meski memberikan pujian tinggi kepada Madrid, bukan berarti bahwa Sampaoli akan membiarkan Sevilla menyerah begitu saja saat berjumpa Madrid pada pekan ke-37 La Liga, Senin (15/5) dini hari WIB.
Sampaoli akan menyiapkan tim dengan level untuk bisa merepotkan Madrid. Pelatih asal Argentina ini juga akan banyak belajar dari beberapa hasil pertemuan melawan Real Madrid yang sudah dijalani pada musim ini.
"Kami harus memiliki hari yang sangat baik untuk bisa melawan tim dengan level yang sangat tinggi. Di Madrid [di leg pertama Coppa del Rey] kami dihajar dan kami harus bisa belajar dari hal itu. Kami akan memberikan 100 persen, bahkan lebih," tutup Sampaoli.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 10:10Mbappe Muak Lihat Rekannya di Madrid Dibully: Kritik Timnya, Jangan Orangnya!
-
Liga Champions 20 Januari 2026 09:50Real Madrid vs Monaco, Mbappe: Terima Kasih Mantan, Tapi Madrid Wajib Menang!
-
Liga Champions 20 Januari 2026 08:25Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 04:30Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 10:10 -
Liga Champions 20 Januari 2026 10:00 -
Otomotif 20 Januari 2026 09:56 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 09:51 -
Liga Champions 20 Januari 2026 09:50 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 09:43
MOST VIEWED
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Kritik untuk Vinicius Junior: Perilakunya Menyimpang dari Nilai Historis Real Madrid
- Xabi Alonso Dipecat Real Madrid, Klub Bundesliga Bergerak Mendekati
- Taktik Arbeloa Hadirkan Solusi untuk Masalah Lama di Lini Tengah Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477579/original/019190600_1768874094-000_33XE89E.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477532/original/063564500_1768839718-2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477583/original/075647800_1768874796-IMG_5918.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477549/original/015844900_1768861847-IMG-20260120-WA0007.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477572/original/086554700_1768872415-1001527539.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5435332/original/088670700_1765019529-IMG_20251206_174445.jpg)

