
Bola.net - - Eks penyerang timnas Argentina Javier Saviola mengklaim bahwa membandingkan Real Madrid dengan Barcelona adalah hal yang tidak masuk akal.
Saviola cukup mengenal kedua klub raksasa Spanyol tersebut. Sebab ia pernah membela keduanya.
Di Spanyol, ia bermain untuk Barcelona dahulu. Ia menjadi penghuni Camp Nou dari tahun 2001 hingga 2007.
Setelah itu, ia pindah ke Madrid. Namun ia hanya bertahan di Santiago Bernabeu hingga tahun 2009 saja.
Hormati Saja
Di mata Saviola, kedua klub itu sama-sama besarnya. Ia menyebut keduanya tak perlu dibanding-bandingkan dan sebaiknya dihormati saja.
"Mereka [Barca dan Madrid] adalah dua klub besar. Penuh sejarah dan pemain dengan kualitas luar biasa," pujinya pada Goal International.
"Saya tidak bisa mengatakan mana yang terbaik. Di kedua klub itu saya telah menjalani pengalaman unik dan bermain dengan pemain-pemain terbaik di dunia," serunya.
"Tidak masuk akal untuk membandingkan mereka, mereka selalu memperlakukan saya dengan baik dan sangat menghormati saya. Mereka tidak diragukan lagi dua klub terbaik di dunia."
Alasan Tinggalkan Barca
Selama di Barca, Saviola sempat dipinjamkan ke AS Monaco dan Sevilla. Ia kemudian mengungkapkan apa alasannya hengkang dari Camp Nou.
"Saya tiba di Barcelona pada saat yang sulit, momen perubahan besar, di mana klub perlu memenangkan gelar juara. Saya selalu memberikan semua yang saya miliki untuk klub dan berjuang untuk melakukan hal-hal dengan baik."
"Saya benar-benar menikmati saat saya berada di Barcelona, tetapi selalu merupakan keputusan bagi para pelatih untuk memilih pemain yang paling mereka kenali untuk jenis permainan mereka. Dengan Frank Rijkaard saya bukan pilihan dan saya harus mencari arah baru," tuturnya.
Berita Video
Berita video Real Madrid tidak bergerak cepat mengamankan jasa Krzysztof Piatek sehingga disalip AC Milan.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 10:21Gelandang Barcelona Ini Bakal Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 10:10Mbappe Muak Lihat Rekannya di Madrid Dibully: Kritik Timnya, Jangan Orangnya!
-
Liga Champions 20 Januari 2026 09:50Real Madrid vs Monaco, Mbappe: Terima Kasih Mantan, Tapi Madrid Wajib Menang!
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 10:40 -
Otomotif 20 Januari 2026 10:39 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 10:30 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 10:30 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 10:22 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 10:21
MOST VIEWED
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Kritik untuk Vinicius Junior: Perilakunya Menyimpang dari Nilai Historis Real Madrid
- Xabi Alonso Dipecat Real Madrid, Klub Bundesliga Bergerak Mendekati
- Taktik Arbeloa Hadirkan Solusi untuk Masalah Lama di Lini Tengah Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477579/original/019190600_1768874094-000_33XE89E.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477532/original/063564500_1768839718-2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477583/original/075647800_1768874796-IMG_5918.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477549/original/015844900_1768861847-IMG-20260120-WA0007.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477572/original/086554700_1768872415-1001527539.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5435332/original/088670700_1765019529-IMG_20251206_174445.jpg)

