
Bola.net - Entrenador Real Madrid, Zinedine Zidane mengungkapkan rasa frustrasinya dengan cedera yang dialami sang kapten tim, Sergio Ramos jelang pekan krusial.
Ramos baru saja kembali dari tugas internasionalnya bersama Timnas Spanyol. Sayangnya, bek 35 tahun itu pulang dengan membawa oleh-oleh cedera otot di kaki kirinya.
Cederanya Sergio Ramos ini tentu membuat Real Madrid makin puyeng. Sebab sebelumnya mereka juga ditinggalkan oleh Eden Hazard, Federico Valverde, Toni Kroos, Alvaro Odriozola, dan Dani Carvajal yang juga mengalami cedera.
Zidane Frustrasi
Banyaknya pemain yang mengalami cedera di skuad asuhannya membuat Zidane merasa sangat frustrasi. Meski demikian, ia tak bisa mencari kambing hitam atas situasi ini.
"Cedera yang kami alami banyak, terlalu banyak. Ini adalah hal-hal yang terjadi dan kami harus menerimanya, tetapi tidak ada yang bisa disalahkan," ujar Zidane seperti dikutip Goal International.
"Yang kami inginkan adalah agar dia pulih secepat mungkin, kami tahu kapten seperti apa dia. Dia telah melukai dirinya sendiri dan saya berharap dia segera pulih." tambahnya.
Pekan Krusial Real Madrid
Parahnya, cedera Ramos ini terjadi jelang pekan krusial bagi Real Madrid. Selepas menghadapi Eibar, Sabtu (3/4/2021) malam nanti, Los Blancos sudah dinanti tiga laga akbar.
Pertama, Real Madrid akan menjamu Liverpool dalam partai leg pertama perempat final Liga Champions pada tengah pekan nanti sebelum kemudian bentrok dengan Barcelona dalam partai bertajuk El Clasico di akhir pekan.
Berselang tiga hari kemudian, Real Madrid bakal kembali berhadapan dengan Liverpool dalam partai leg kedua perempat final.
Sumber: Goal International
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 04:59
Setelah Cetak Hat-trick Perdana, Fermin Lopez Pede Tatap Laga El Clasico
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:59
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:51
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:45
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:42
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:30
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:23
MOST VIEWED
- Hasil Getafe vs Real Madrid: Tuan Rumah 2 Kartu Merah, Mbappe Tentukan Kemenangan
- Hasil Barcelona vs Girona: Drama Kartu Merah Hansi Flick dan Gol Ronald Araujo Warnai Kemenangan Los Cules
- Lamine Yamal Berhenti Tanda Tangan untuk Fans Barcelona, Ada Masalah Apa?
- Tak Bisa Berhenti Cetak Gol, Musim Ini Memang Musimnya Kylian Mbappe!
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...