
Bola.net - - Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane menegaskan tak akan ikut campur mengenai masalah Gerard Pique. Menurutnya, jauh lebih penting untuk memikirkan pertandingan melawan Deportivo Alaves pada akhir pekan ini.
Usai Spanyol menang atas Prancis di laga uji coba lalu, bek tengah Barcelona itu mengkritik nilai-nilai yang diusung oleh Los Blancos dan juga bagaimana mereka memiliki koneksi dengan pihak-pihak yang berkuasa di Spanyol.
Pique diketahui merasa kesal dengan bagaimana pihak otoritas Spanyol kerap mendakwa Lionel Messi dan Neymar dengan berbagai masalah terkait pajak, namun tidak ada satu pun dakwaan serupa yang pernah terjadi pada bintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo.
Komentar provokatif yang dilayangkan Pique itu tentu saja memancing reaksi dari banyak pihak, khususnya kubu Madrid. Namun, Zidane tidak mau membahas hal tersebut dan hanya ingin fokus dalam masalah di atas lapangan.
“Kami punya lima belas hari untuk mempersiapkan pertandingan besok dan saya hanya memikirkan itu. Real Madrid adalah, klub yang sangat besar, yang sangat serius, tidak lebih," kata Zidane di situs resmi klub.
"Sekarang kami semua hanya fokus pada pertandingan besok, kami hanya tertarik itu. Semua orang berhak atas pendapat mereka dan saya akan mengatakan ini adalah klub besar yang serius. Tidak ada yang lain."
“Saya tidak peduli tentang apa yang dia katakan, jujur. Saya hanya khawatir tentang apa yang kami lakukan di lapangan. Kami tahu apa artinya citra dan tidak ada yang memperdebatkan. Dia bisa mengatakan apa pun yang dia suka, dia tidak akan mengubah citra klub ini. Saya tidak mau terlibat dengan masalah ini."
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 21 Januari 2026 12:17 -
Liga Spanyol 21 Januari 2026 11:17 -
Liga Spanyol 21 Januari 2026 11:07Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
-
Liga Champions 21 Januari 2026 10:48
LATEST UPDATE
-
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026 00:45 -
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026 00:45 -
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026 00:45 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 22:30 -
Liga Italia 21 Januari 2026 22:20 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 22:13
MOST VIEWED
- Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
- Barcelona Kantongi 2 Calon Pelatih Pengganti Hansi Flick, Salah Satunya Arteta
- Hasil Real Sociedad vs Barcelona: Berakhirnya Rentetan Kemenangan Blaugrana
- Sudah Nyaman di Leipzig, Jurgen Klopp Akhirnya Tutup Spekulasi Kepindahannya ke Real Madrid
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5480071/original/031994800_1769018823-reaksi-perry-warjiyo-soal-thomas-keponakan-prabowo-calon-deputi-gubernur-bi-0393cf.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5480070/original/045778700_1769018754-20260121-news-flash-c2dc0f.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480060/original/010927300_1769014700-sabrang.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480059/original/087062900_1769014044-IMG_5539.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480047/original/083448500_1769011227-141553.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478933/original/079657200_1768961772-Ketua_KNKT__Soerjanto_Tjahjono.jpg)

