
Bola.net - Timnas Indonesia telah merampungkan empat laga fase grup SEA Games 2021. Pasukan Shin Tae-yong sekali kalah dan tiga kali menang. Indonesia pun lolos ke babak semifinal dengan sejumlah catatan penting.
Timnas Indonesia U-23 melaju ke empat besar SEA Games 2021 dengan status runner-up Grup A. Garuda Muda menorehkan sembilan poin dari empat partai, terpaut sebiji angka dari tuan rumah Vietnam.
Alfeandra Dewangga dan kolega bakal menghadapi Thailand di semifinal SEA Games 2021 yang berlabel peringkat kedua di Grup B dengan delapan poin pada 19 Mei 2022 di Thien Truong Stadium, Nam Dinh.
Indonesia menang 2-0 atas Thailand pada SEA Games 2019 lalu. Tapi, Thailand saat ini punya Mano Polking sebagai pelatih. Polking adalah pelatih yang membawa Thailand menjadi juara Piala AFF 2020, mengalahkan Indonesia di laga final.
Jelang laga semifinal melawan Thailand, berikut adalah baik dan buruk Timnas Indonesia selama fase grup SEA Games 2021. Simak selengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Pertahanan Bocor

Jantung pertahanan Timnas Indonesia U-23 beberapa kali melakukan kesalahan, misalnya ketika kalah tiga gol tanpa balas dari Vietnam di babak penyisihan pada 6 Mei 2022.
Timnas Indonesia U-23 juga kecolongan satu gol kala menang 4-1 atas Timor Leste pada 10 Mei 2022 dan membungkam Myanmar 3-1 lima hari berselang.
Duet Fachruddin Aryanto dan Rizky Ridho sebagai palang pintu Timnas Indonesia U-23 perlu meningkatkan konsentrasi. Keduanya juga harus lebih pintar dalam membaca serangan lawan.
Tidak Bisa Berharap pada Elkan Baggott

Timnas Indonesia U-23 juga masih terancam tidak dapat diperkuat Elkan Baggott. Terakhir, bek berusia 19 tahun itu belum datang ke Vietnam untuk bermain di SEA Games 2021.
Selain lini belakang, penyerang tengah Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2021 juga mendapatkan sorotan. Sepuluh dari sebelas gol Garuda Muda di babak penyisihan dicetak oleh pemain non-striker.
Dari tiga penyerang yang dimainkan Shin Tae-yong sebagai centre forward, baru Muhammad Ridwan yang telah membuka keran golnya. Sementara Irfan Jauhari dan Ronaldo Kwateh masih nihil.
Rajin Cetak Gol

Timnas Indonesia U-23 bermain agresif begitu kalah dari Vietnam. Garuda Muda membuktikannya dengan mendulang sebelas gol dari tiga pertandingan. Hanya kalah dari Thailand yang mencetak 12 gol pada fase grup.
Produktivitas Timnas Indonesia itu mesti dipertahankan. Duo Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman menjelma bak monster kotak penalti, padahal keduanya bukan berposisi sebagai penyerang.
Egy dan Witan berkarakteristik sebagai winger dengan insting mencetak gol yang tinggi dan dan juga berperan sebagai motor serangan. Mereka telah mencetak masing-masing tiga gol.
Kontribusi Ricky Kambuaya di babak penyisihan juga tidak dapat dikesampingkan. Pemain asal Persib Bandung itu menjadi gelandang petarung plus box to box dengan spesialisasi menusuk ke lini pertahanan lawan.
Jadwal Timnas Indonesia U-23 di Semifinal SEA Games 2021
- Kamis, 19 Mei 2022
- Thailand Vs Timnas Indonesia U-23
- Thien Truong Stadium, Nam Dinh
- Kick-off 19.00 WIB
Disadur dari Bola.com: Muhammad Adiyaksa/Yus Mei Sawitri, 17 Mei 2022
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Punya Skuad Terbaik, Pelatih Persebaya Yakin Timnas Indonesia U-23 Bisa Atasi Thailand
- Link Live Streaming Timnas Futsal Indonesia vs Thailand di RCTI+ Hari Ini, Rabu 17 Mei 2022
- 5 Pertemuan Terakhir Timnas Indonesia U-23 vs Thailand di SEA Games: Didominasi Gajah Putih
- 5 Pemain Timnas Indonesia yang Belum Tampil Optimal di SEA Games 2022
- Jadwal Siaran Langsung Semifinal Sepakbola SEA Games 2021 di RCTI
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 10:19Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
-
Liga Champions 21 Januari 2026 09:09 -
Liga Champions 21 Januari 2026 08:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 08:36
LATEST UPDATE
-
Lain Lain 21 Januari 2026 11:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 11:44 -
Tim Nasional 21 Januari 2026 11:40 -
Liga Champions 21 Januari 2026 11:36 -
Liga Champions 21 Januari 2026 11:34 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28
BERITA LAINNYA
-
tim nasional 21 Januari 2026 11:40 -
tim nasional 20 Januari 2026 22:26 -
tim nasional 20 Januari 2026 16:39 -
tim nasional 20 Januari 2026 14:49 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:13 -
tim nasional 20 Januari 2026 09:10
MOST VIEWED
- Bek Premier League Blak-blakan soal Kans Membela Timnas Indonesia: Sangat Senang Mereka Ingin Saya, tapi...
- Yang Unik dari Piala AFF 2026: Durasi Turnamen Rasa Piala Dunia, Padahal Cuma 10 Tim
- Kabar 4 Pemain Timnas Indonesia di Thailand: Asnawi Mangkualam Kena Kartu Merah Lagi, Pratama Arhan Comeback
- Ajax Pastikan Jordi Cruyff Tetap Jadi Penasihat Teknis di PSSI Walau Sudah Teken Kontrak Sebagai Direktur Teknik
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5479211/original/030628600_1768971055-inggris-dukung-rencana-prabowo-membangun-1-a52a3a.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479210/original/048749100_1768970947-135047.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3276071/original/013936200_1603437779-word-stop-with-child-s-hand-dark-wall.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4081368/original/035536900_1657165361-Gaya_David_Beckham_saat_Nonton_Tenis_Wimbledon_2022-AP-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478781/original/040950500_1768923114-11.jpg)
